Campuspedia – Pemerintah Kota Surabaya tengah bersiap menghadapi Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) 2024 untuk jenjang SD dan SMP negeri. Di Surabaya sendiri, setidaknya ada 4 jalur yang dibuka, salah satunya adalah jalur prestasi atau mungkin juga dikenal dengan jalur nilai rapor.
Jalur ini sendiri cukup ketat persaingannya karena pada Calon Peserta Didik Baru (CPDB) harus bersaing ketat dengan nilai rapor yang miliki.
Jadwal PPDB Surabaya 2024 Jenjang SMP
Perhelatan PPDB Surabaya 2024 segera dimulai. Pendaftaran untuk jenjang SD sudah dimulai sejak 20 Mei, sementara untuk jenjang SMP baru akan dibuka pada 10 Juni mendatang. Ada pun uji coba PPDB SMP Surabaya yang dilakukan pada 3 – 8 Juni 2024.
Tahun ini, setidaknya ada 4 jalur PPDB Surabaya yang dibuka. Berikut ini adalah jadwal PPDB SMP Surabaya 2024 dikutip dari web resminya:
- Jalur Afirmasi Inklusi, Keluarga Miskin atau Pra Miskin, dan Perpindahan Tugas: 10 – 13 Juni 2024
- Jalur Prestasi Lomba dan Penghafal Kitab Suci: 19 – 21 Juni 2024
- Jalur Prestasi Nilai Rapor Sekolah: 24 – 26 Juni 2024
- Jalur Zonasi: 1 – 3 Juli 2024
Jadwal serta proses seleksi lebih lengkap bisa dilihat di web https://smp.ppdbsurabaya.net/pengumuman.
Ketentuan Jalur Prestasi Jenjang SMP
Kuotanya untuk jalur ini hanya sekitar 30% dari keseluruhan kuota yang dimiliki satu sekolah, berbeda cukup jauh dari jalur zonasi yang mencapai 50%.
Jalur satu ini menjadi semakin ketat karena adanya beberapa ketentuan yang berlaku dalam proses pendaftaran. Apa saja ketentuan jalur prestasi PPDB Surabaya 2024 tersebut?
Jalur Prestasi Lomba
- CPDB memiliki prestasi tingkat kota/kabupaten atau hingga internasional
- Seleksi dilakukan dengan skoring prestasi yang diraih
- Prestasi yang diakui adalah yang diraih pada 6 bulan – 3 tahun sebelum pendaftaran PPDB
Jalur Penghafal Kitab Suci
- Diperuntukkan bagi CPDB dari SD negeri yang lulus seleksi Beasiswa Penghafal Kitab Suci 2024
- Kuota jalur ini sebanyak 3% dari keseluruhan kuota sekolah
- Seleksi dilakukan dengan sistem perangkingan nilai sertifikat dengan prioritas CPDB yang lebih awal mendaftar
Jalur Prestasi Nilai Rapor Sekolah
- Seleksi berdasarkan Nilai Rapor Siswa (NRS) kelas 4 – kelas 6 semester ganjil
- Apabila ada kesamaan NRS di antara para CPDB, maka prioritas akan diberikan pada CPDB yang memiliki nilai lebih tinggi pada mata pelajaran (secara berurutan) Bahasa Indonesia, Matematika, dan IPA
Nantinya, CPDB yang mendaftar lewat jalur ini bisa memilih 2 SMP negeri, sesuai dengan pilihan masing-masing.
Bisa dibilang, memiliki nilai rapor yang bagus tidak menjamin CPDB lolos jalur prestasi PPDB Surabaya 2024. Meski demikian, orangtua/wali harus tetap optimis agar anak tidak merasa minder duluan. ***