• About
  • Advertise
  • Privacy Policy
  • Contact
  • FAQ
No Result
View All Result
  • Login
  • Register
Campuspedia News
  • Home
  • Tanya Jawab
  • Seputar UTBK
  • Berita
  • Program
    • Online Career Class
    • Try Out
    • Events
  • Beasiswa & Lomba
  • Persiapan Kuliah
  • Dunia Mahasiswa
  • Persiapan Karir
  • Pengembangan Diri
  • Feed
  • Explore
Tulis Artikel
  • Home
  • Tanya Jawab
  • Seputar UTBK
  • Berita
  • Program
    • Online Career Class
    • Try Out
    • Events
  • Beasiswa & Lomba
  • Persiapan Kuliah
  • Dunia Mahasiswa
  • Persiapan Karir
  • Pengembangan Diri
  • Feed
  • Explore
No Result
View All Result
Campuspedia News
Tulis
Home Dunia Mahasiswa

Awas Keliru! Begini 7 Etika Minta Surat Rekomendasi ke Dosen

Gimana sih cara minta surat rekomendasi yang baik?

Adinda Nur Latifa Putri by Adinda Nur Latifa Putri
08:45
in Dunia Kampus, Dunia Mahasiswa, Info, Persiapan Karir, Persiapan Kuliah
0 0
0
7 etika minta surat rekomendasi ke dosen
0
SHARES
236
VIEWS
Share on FacebookShare on WhatsappShare on Twitter

Hai Campuspedia-friends!—Demi mewujudkan impian kamu untuk mendapat beasiswa, melanjutkan studi, bahkan mendapat pekerjaan impian kamu tidak akan jauh-jauh dari Surat Rekomendasi C-friends! Bisa dibilang, surat rekomendasi ini jadi salah satu “tiket” penting.

ADVERTISEMENT

Surat rekomendasi adalah salah satu bentuk bukti dan penilaian yang dapat diberikan dosen, rekan, atau atasan kamu (ketika sudah bekerja) yang mengetahui kualitas kemampuan kamu. Oleh sebab itu, surat rekomendasi menjadi salah satu acuan pihak penyelenggara atau penyeleksi untuk memilih kamu. Apalagi, kini beberapa beasiswa menjadikan surat rekomendasi ini menjadi salah satu syarat mereka.

Namun, minta surat rekomendasi ke dosen itu susah-suah gampang C-friends! Apalagi, jika kamu sudah lulus beberapa tahun sebelumnya. Nah, kalau begitu, kira-kira gimana ya etika meminta surat rekomendasi khususnya ke dosen?

Penasaran? Yuk langsung kita bahas!

Baca juga: 7 Poin Penting Tips Mengejar Mimpi Ala Jerome Polin

7 Etika Minta Surat Rekomendasi ke Dosen

  1. Jalin dan Jaga Hubungan yang Baik dengan Dosen

7 etika minta surat rekomendasi ke dosen

Etika cara minta surat rekomendasi yang pertama adalah dengan menjalin serta menjaga hubungan baik dengan dosen. Usahakan jangan hanya muncul ketika kamu sedang butuh saja ya C-friends!

Ketika dosen kamu “nyantai” bahkan sering berusaha berbaur dengan mahasiswa-mahasiswanya, jangan lupa untuk merespon dengan baik. Atau, kamu juga bisa nih menanyakan kabar atau mampir ke kampus dan mengunjungi dosen-dosen kamu sekaligus berbagi kabar dan tujuan terbaru kamu.

  1. Pilih Dosen yang Benar-benar Kamu Kenal

7 etika minta surat rekomendasi ke dosen

Loh kalau sudah lama gak berkabar dengan dosen gimana? Apa iya tiba-tiba ke kampus terus basa-basi?

Eits! Tenang… kalau sudah lama tidak berkabar, kamu masih bisa kok mendapatkan surat rekomendasi. Tapi, yang perlu diingat adalah jangan asal memintanya ke semua dosen ya C-friends! Pilihlah dosen yang benar-benar kamu kenal serta mengenal kamu, supaya kamu mendapatkan surat rekomendasi yang tepat.

  1. Jangan Basa-basi, Sampaikan Tujuanmu

7 etika minta surat rekomendasi ke dosen

Karena yang meminta surat rekomendasi bukan hanya kamu seorang saja, akan lebih baik kamu langsung dengan jelas memaparkan tujuan kamu. Hal tersebut juga akan menghemat waktu kamu begitupun dengan waktu dosen.

Baca juga:  Jarang Diminati, 5 Jurusan Ini Ternyata Punya Prospek Kerja Menjanjikan

Sampaikan dengan jelas, rinci, dan sebenarnya. Apalagi jika surat rekomendasi itu akan membantu kamu meraih besasiswa studi lanjut maupun mendapat pekerjaan impian, beliau juga akan senang memberi surat rekomendasinya.

  1. Bersiap Mengalah Demi Menyesuaikan Jadwal Dosen

Nah, poin keempat dari etika minta surat rekomendasi ini juga gak kalah penting nih C-friends! yaitu bersiap-siap mengalah dan meluangkan waktumu demi menyesuaikan dengan jadwal yang dimiliki dosen kamu.

Meskipun kamu pastinya juga punya agenda atau kegiatan lain, namun perlu diingat bahwa kamulah yang membutuhkan beliau, bukan sebaliknya. Jadi, cobalah mengalah dan meluangkan waktu demi mendapat salah satu “tiket” mencapai impian kamu ya!

  1. Ingatkan Dosen Tentang Dirimu

7 etika minta surat rekomendasi ke dosen

Nah, yang kelima ini masih relate sama poin ketiga tadi C-friends! Dikarenakan tiap tahunnya dosen bisa mengajar banyak sekali mahasiswa dari berbagai kelas bahkan jurusan, maka ada kemungkinan beliau lupa dengan kamu.

Oleh sebab itu, ketika kamu berniat untuk meminta surat rekomendasi, selain menunjukkan itikad baik, kamu juga bisa nih mention hubungan atau projek apa yang pernah melibatkan kamu dengan dosen tersebut. Bisa dari mata kuliah yang pernah diajar, menjadi panitia dalam acaranya, penelitian, bahkan menjadi mahasiswa bimbingan beliau.

  1. Patuhi Prosedur dan Tetap Profesional

Sudah disinggung sebelumnya, yang meminta surat rekomendasi kemungkinan besar bukan kamu saja, bahkan mungkin bisa membentuk antrean panjang. Maka dari itu, patuhi saja semua prosedur yang ada.

Jangan lupa juga tunjukkan itikad baik dan profesionalitas guna menunjukkan betapa kamu layak mendapatkan surat rekomendasi dari dosen tersebut. Walaupun mungkin prosesnya lewat media digital seperti email, jangan lupa juga menggunakan etika baik dalam mengirim emailnya ya C-friends!

  1. Follow Up dan Ucapkan Terima Kasih

7 etika minta surat rekomendasi ke dosen

Karena terkadang melewati berbagai prosedur yang panjang, tak jarang proses meminta surat rekomendasi ini juga akan menyita waktumu. Namun, kamu juga harus mengerti bahwa dosen juga punya kesibukannya masing-masing.

Baca juga:  Jangan Sampai Salah, Ini Cara Belajar yang Efektif di Tengah Kesibukan yang Tidak Terdefinisikan

Jadi, lakukan follow up yang sewajarnya saja ya C-friends! Jangan disamakan seperti kamu menghubungi pacar, tiap hari tiap menit, hihi.

Dan ketika dosen merespon pesanmu, meskipun surat rekomendasinya belum selesai pun jangan pernah lupa untuk mengucapkan terima kasih. Ingat, disini yang butuh adalah kamu, hihi.

Baca juga; 10 Pertanyaan Yang Sering Ditanyakan Saat Wawancara Beasiswa

Nah, itu dia 7 Etika Minta Surat Rekomendasi dari Dosen yang wajib kamu tahu supaya tidak keliru. Gimana nih? Sudah tahu mau menghubungi dosen untuk minta surat rekomendasi mulai darimana?

Semoga bermanfaat ya!

Yuk, biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, jangan lupa kepoin sosial media Campuspedia ya!

Instagram: @campuspedia

Youtube: Campuspedia

Twitter: @campuspedia_id

OA Line: @dbh9820y

Facebook: Campuspedia

LinkedIn: Campuspedia

 

Baca juga:

atasi quarter life crisisQuarter Life Crisis: Bagaimana Cara Menghadapinya? 8 alasan penting menguasai bahasa asingJangan Disepelekan! Ini 8 Alasan Penting Menguasai Bahasa Asing! Apakah Anda Siap Menghadapi Masa Depan? 5 Jurusan Kuliah Favorit Paling Dibutuhkan di Tahun 2020, Apakah Jurusanmu Salah Satunya? 6 alasan wajib jago public speaking6 Alasan Kenapa Kamu Wajib Jago Public Speaking
Tags: dosenetika minta surat rekomendasi ke dosenmahasiswasurat rekomendasi
Adinda Nur Latifa Putri

Adinda Nur Latifa Putri

Aloha! You can call me Adinda! Lets be friend and kindly hit me up on my instagram adindanlp or my blog at bonjouradinda.blogspot.com

  • Trending
  • Comments
  • Latest
FAKTA MENARIK PEM Akamigas Yang Wajib Kamu Tahu

Segera Daftar! Berikut 4 PTN Dengan Jalur Mandiri Tanpa Uang Pangkal

08:24

Mengenal 16 Tipe Kepribadian MBTI Lebih Dalam (part 1)

16:30
Universitas Terbaik di Indonesia

Jalur Mandiri PTN: Perhatikan! Biaya, Jadwal, Dan KIP Kuliah

22:46
Tidak Perlu Tes, 4 PTN Ini Buka Jalur Mandiri dengan Nilai Rapor

Tidak Perlu Tes, 4 PTN Ini Buka Jalur Mandiri dengan Nilai Rapor

16:51

Beasiswa PPA dan PPTI dari BCA

8
Pengumuman Lolos Administrasi Intern Campuspedia Batch 5.0

Pengumuman Lolos Administrasi Intern Campuspedia Batch 5.0

6

Pengumuman Lomba Cerpen dan Artikel Campus Starter

5
Skill yang Perlu Dikuasai untuk Bekal Kamu di Dunia Perkuliahan

Skill yang Perlu Dikuasai untuk Bekal Kamu di Dunia Perkuliahan

3
apa itu seo

Apa Itu SEO? Simak Penjelasan Lengkapnya Langsung dari Senior Copywriter Kitabisa.com!

09:30
jurusan gambar

Kamu Hobi Gambar? 7 Jurusan Ini Selalu Berkutat Dengan Gambar

23:57
ketua DPD menjelaskan tentang merdeka belajar

Program Merdeka Belajar, Alat Uji Kemandirian Mahasiswa

23:32
video editor

Mau Tambah Skill? Yuk Belajar Coding Secara Gratis di Website Ini!

22:11
Campuspedia News

Campuspedia merupakan Portal Anak Muda khususnya Pelajar dan Mahasiswa yang memberikan informasi seputar kampus, prestasi anak muda Indonesia, bedah jurusan, event kampus, dan beasiswa.

Browse by Category

  • Aplikasi kekinian
  • Beasiswa & Lomba
  • Berita
  • CV menarik
  • Dunia Kampus
  • Dunia Mahasiswa
  • Event
  • Info
  • Intern
  • Millenial
  • Online Career Class
  • Pendaftaran
  • Pengembangan Diri
  • Persiapan Karir
  • Persiapan Kuliah
  • PPDB Online
  • Program
  • Seputar UTBK
  • Try Out
  • UI Designer
  • UI/UX Designer
  • Uncategorized
  • UX writer
  • Video

Subscribe For Newslater

Loading
  • About
  • Advertise
  • Privacy Policy
  • Contact
  • FAQ

© 2019 Kabar Kampus - Powered by campuspedia.tech.

No Result
View All Result
  • Home
  • Tanya Jawab
  • Beasiswa & Lomba
  • Dunia Mahasiswa
  • Persiapan Karir
  • Pengembangan Diri
  • Events
  • Program
  • Feed
  • Explore
  • FAQ
  • Login
  • Sign Up

© 2019 Kabar Kampus - Powered by campuspedia.tech.

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password? Sign Up

Create New Account!

Fill the forms below to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In