Pasti kamu sudah sering dengar dong kalau orang yang memiliki karier yang sukses adalah orang yang berkarakter? Selain itu, pasti kamu juga punya nih figur luar biasa di luar sana yang kamu kagumi karena karakter atau sifatnya, iya kan?
Eits, jangan mau kalah! Kamu juga bisa lho belajar character building untuk membangun ciri khas dirimu sendiri. Sebagai contoh, orang dengan karier yang sukses biasanya memiliki karakter yang sopan, kompeten, bertanggung jawab, efisien, berpengetahuan luas, komunikator yang baik, pendengar, bisa bekerja dalam tim, serta konsisten menunjukkan sikap positif.
Kalau kamu, karakter diri apa aja nih yang sudah kamu miliki? Kalau belum tahu, yuk simak tips berikut.
-
Mengenal Diri Sendiri
“Apa yang kamu pikirkan tentang dirimu itu jauh lebih penting daripada apa yang orang pikirkan tentangmu.” – Marcus Annaus Seneca
Tahukah kamu kalau pengenalan akan diri sendiri juga termasuk dalam proses pencarian jati diri loh! Kamu perlu mengenal kepribadianmu, kelebihan dan kekuranganmu, serta potensi apa saja yang kamu miliki. Dengan begitu, kamu akan semakin mudah untuk membangun karakter diri yang baik sesuai dengan value yang kamu pegang. Jangan lupa untuk belajar mengontrol diri sendiri juga ya! Jangan sampai kamu mudah terpengaruh dengan lingkungan sekitarmu.
-
Menerima Diri Sendiri
Self-acceptance merupakan kemampuan dimana seseorang dapat dengan berani menerima dirinya sendiri dan belajar mencintai diri seutuhnya. Seseorang yang memiliki kemampuan penerimaan diri yang baik akan mampu mengatasi masalahnya sendiri, mampu memperbaiki diri, produktif, dan berkontribusi aktif di lingkungannya. Wah, dijamin kamu bakal punya karakter dan karier yang sukses nih kalau kamu bisa mulai belajar menerima diri sendiri! Let’s be Happy!
Baca Juga: Simak 7 Tips Menjadi Software Engineer
-
Membuka Diri
Upaya membuka diri itu bermacam-macam loh! Bisa terbuka dengan pengalaman baru, orang baru, ataupun pengetahuan baru. Dengan begitu, kamu akan memiliki peluang lebih besar untuk dapat memperdalam potensimu dan mengenal lebih banyak sifat berbeda yang bisa menjadi inspirasi untuk bembangun karakter dirimu supaya lebih sukses kedepannya.
-
Disiplin dan Berkomitmen
Tentu kamu sering dong melihat orang-orang dicap buruk karena kedisiplinannya yang rendah dan tidak bisa berkomitmen? Jangan sampai kamu jadi salah satu orang itu ya! Kedisiplinan dan komitmen merupakan dua sikap yang cukup mudah terlihat. Jadi, kamu perlu untuk meningkatkan kedisiplinan dan komitmen terhadap apapun yang sedang kamu kerjakan saat ini. Percaya deh, perlahan kamu dapat sukses dalam kariermu!
-
Terus Belajar
“Orang-orang yang berhenti belajar akan menjadi pemilik masa lalu dan orang-orang yang masih terus belajar akan menjadi pemilik masa depan” – Mario Teguh
Pembentukan karakter itu gak instan! Oleh karena itu, harus terus dilatih secara perlahan dan tekun. Jadilah orang-orang pemilik masa depan dengan cara terus belajar dan mengembangkan diri demi tercapainya harapan hidup yang diinginkan terutama dalam kesuksesan berkarier.
Baca Juga: Cek 7 Posisi Ini untuk Kamu yang Berminat Kerja di Bank
Sebagai langkah awal, kamu bisa nih belajar bareng di kelas online Campuspedia! Akan ada kelas edisi “Build Your Character For The Success Career” pada 2 Desember pukul 19:15- 21:00 WIB yang akan dibawakan langsung oleh mentor kece kita yaitu kak Fadhil Oktariansyah sebagai Community Developer, Professional Engineer and General Lead Kita Progresif. Yuk daftar di sini!
Di akhir kelas nanti kamu diharapkan dapat:
- Mengetahui lebih dalam mengenai character building yang baik.
- Memperluas wawasan dan skill untuk mencapai kesuksesan karier.
- Mengimplementasikan ilmu yang didapat ke dalam kehidupan dan karier.
Garis besar yang akan kamu pelajari nanti:
- Character building introduction
- Why character building is crucial
- Character building and its relevation to our career
- How to build our character
- Tips and trick you should know to get the best out of our character based on our psychology
- Sharing session
Fasilitas yang akan didapat peserta:
- Link webinar
- Modul dari mentor
- Donasi Covid-19
- Exam
- E-Sertifikat
- Grup yang dapat digunakan sebagai ruang diskusi
Plus BONUS FREE VIDEO PLAYBACK yang dapat diakses secara bebas kapanpun dimanapun selama 10 hari
Yuk tunggu apa lagi! Daftarkan dirimu segera di sini.