Halo Pejuang SBMPTN… Sudah siapkah kamu menghadapi UTBK? Ada berita terbaru nih dari LTMPT tentang penyelenggaraan seleksi masuk Perguruan Tinggi ini. Tapi buat kamu yang bingung apa aja kepanjangan dari UTBK, SBMPTN, dan LTMPT, yuk kita bahas secara singkat.
UTBK adalah Ujian Tulis Berbasis Komputer yang pada 2020 ini hanya berupa Tes Potensi Skolastik (TPS). Sedangkan SBMPTN adalah singkatan dari Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi yang merupakan salah satu seleksi selain SNMPTN dan UM. Nah terakhir, LTMPT adalah Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi.
Nah sekarang untuk kamu pejuang SBMPTN, yuk kita cari tahu berita terbaru dari LTMPT dan cara mendaftar UTBK. Cekidot.
TERBARU! Tanggal Penting UTBK-SBMPTN:
- Pendaftaran Akun LTMPT:
17 Februari – 05 April 2020
- Pendaftaran UTBK-SBMPTN 2020:
02 Juni – 20 Juni 2020
- Pelaksanaan UTBK:
05 Juli – 12 Juli 2020 (Setiap hari terdapat 4 sesi, kecuali Jum’at hanya 2 sesi)
- Pengumuman Hasil UTBK-SBMPTN:
25 Juli 2020
Baca Juga: LTMPT: 8 Hal Yang Harus Diperhatikan Pendaftar UTBK-SBMPTN
Gimana Cara Mendaftar UTBK-SBMPTN?
Dilansir ltmpt.ac.id, ada 2 jenis pendaftaran UTBK-SBMPTN yang bayar dan tidak berbayar (gratis). Pendafaran berbayar bagi pendaftar reguler dan yang memilih skema KIP Kuliah namun ditetapkan harus membayar. Sedangkan Pendaftaran tidak berbayar (gratis) hanya untuk yang memilih skema KIP Kuliah dan ditetapkan sebagai pendaftar tidak berbayar.
Cara Mendaftar UTBK-SBMPTN Berbayar:
- Telah memiliki akun LTMPT untuk siswa, yaitu akun LTMPT di mana siswa sudah melakukan registrasi akun melalui https://portal.ltmpt.ac.id hingga proses menyimpan data secara permanen pada saat pendaftaran akun: (a) tahap I (2 Desember 2019 s.d. 10 Januari 2020) atau (b) tahap II (17 Februari s.d. 5 April 2020).
- Melakukan login menggunakan akun LTMPT untuk siswa di laman https://portal.ltmpt.ac.id.
- Memilih menu Pendaftaran UTBK-SBMPTN Tipe A.
- Memilih Pusat UTBK di mana siswa akan mengikuti tes.
- Mengisi kebutuhan khusus (jika diperlukan).
- Bagi siswa yang akan mendaftar melalui skema KIP Kuliah Berbayar, lakukan tahapan berikut:
- Pastikan siswa sudah memiliki Nomor Pendaftaran KIP Kuliah. Jika belum, siswa harus terlebih dahulu mendaftar KIP Kuliah melalui laman https://kip-kuliah.kemdikbud.go.id.
- Mengisikan Nomor Pendaftaran KIP Kuliah (bagi siswa yang belum mengisi).
- Mencetak Slip Pembayaran untuk membayar biaya mengikuti UTBK-SBMPTN.
- Membayar biaya mengikuti UTBK-SBMPTN melalui salah satu bank mitra LTMPT, yaitu Bank Mandiri, Bank BNI, dan Bank BTN menggunakan Nomor Slip Pembayaran yang sudah dimiliki dalam kurun waktu maksimum 2 x 24 jam sesuai yang tercetak dalam Slip Pembayaran. Lihat dan baca petunjuk tata cara pembayaran di laman https://www.ltmpt.ac.id. Jika batas waktu 2 x 24 jam terlewati, siswa harus mengulang proses pendaftaran dari awal.
- Setelah melakukan pembayaran biaya mengikuti UTBK-SBMPTN, siswa harus login kembali menggunakan akun LTMPT untuk siswa di laman https://portal.ltmpt.ac.id untuk menuntaskan proses pendaftaran UTBK-SBMPTN.
- Mengisi jenis jurusan SMTA.
- Memilih paling banyak dua program studi baik dari satu PTN yang sama atau dari dua PTN berbeda. Kedua program studi yang dipilih semuanya harus berasal dari satu jenis PTN (Non-Politeknik saja atau PTN Poilteknik saja, tidak boleh campuran dari dua jenis PTN yang berbeda).
- Mengunggah portofolio (bagi siswa yang memilih program studi yang mewajibkan portofolio).
- Melakukan konfirmasi data pendaftaran dan simpan permanen.
- Mencetak kartu tanda bukti peserta UTBK-SBMPTN untuk dibawa pada saat mengikuti UTBK.
Cara Mendaftar UTBK-SBMPTN Gratis:
- Telah memiliki akun LTMPT untuk siswa, yaitu akun LTMPT di mana siswa sudah melakukan registrasi akun melalui https://portal.ltmpt.ac.id hingga proses menyimpan data secara permanen pada saat pendaftaran akun: (a) tahap I (2 Desember 2019 s.d. 10 Januari 2020) atau (b) tahap II (17 Februari s.d. 5 April 2020).
- Melakukan login menggunakan akun LTMPT untuk siswa di laman https://portal.ltmpt.ac.id.
- Memilih menu Pendaftaran UTBK-SBMPTN Tipe B.
- Memilih Pusat UTBK di mana siswa akan mengikuti tes.
- Mengisi kebutuhan khusus (jika diperlukan).
- Bagi siswa yang akan mendaftar melalui skema KIP Kuliah Gratis, lakukan tahapan berikut:
- Pastikan siswa sudah memiliki Nomor Pendaftaran KIP Kuliah. Jika belum, siswa harus terlebih dahulu mendaftar KIP Kuliah melalui laman https://kip-kuliah.kemdikbud.go.id.
- Mengisikan Nomor Pendaftaran KIP Kuliah (bagi siswa yang belum mengisi).
- Mengisi jenis jurusan SMTA
- Memilih paling banyak dua program studi baik dari satu PTN yang sama atau dari dua PTN berbeda. Kedua program studi yang dipilih semuanya harus berasal dari satu jenis PTN (Non-Politeknik saja atau PTN Poilteknik saja, tidak boleh campuran dari dua jenis PTN yang berbeda).
- Mengunggah portofolio (bagi siswa yang memilih program studi yang mewajibkan portofolio).
- Melakukan konfirmasi data pendaftaran dan simpan permanen.
- Mencetak kartu tanda bukti peserta UTBK-SBMPTN untuk dibawa pada saat mengikuti UTBK.
Nah begitulah beritanya teman-teman. Apakah kamu sudah siap masuk kampus impian? Tetap semangat ya mempersiapkan ujiannya. Kamu pasti bisa kok kalau terus berusaha. Untuk informasi lebih lengkap, boleh langsung ke laman ltmptnya ya di https://ltmpt.ac.id/
Baca Juga: Yakin Siap UTBK 2020? Coba Ikut Try Out Campuspedia Yuk
Biar ga ketinggalan info seputar kampus, yuk follow official Instagram, facebook, twitter, dan OA LINE Campuspedia
Sekilas Info Tentang Campuspedia:
Campuspedia adalah platform informatif untuk berbagi informasi kampus, jurusan, beasiswa, profesi, events dan berfokus pada konten edukasi.
Spesialisasi kami ada pada Media Partner, Serba serbi dunia perkuliahan, Platform untuk mahasiswa Indonesia, Dunia Kampus, Kehidupan perkuliahan, Campusstarter, Info untuk anak SMA, Event Pendidikan, dan Media Pendidikan
Comments 1