Halo sahabat Campuspedia! Kali ini Minca datang membawakan informasi untuk kalian yang masih kebingungan dalam mencari lingkup pertemanan. Di kondisi pandemi saat ini, semua kegiatan dilakukan serba daring. Mulai dari sekolah, kuliah, kerja, hingga kita tidak memiliki kesempatan untuk bersosialisasi langsung dengan orang-orang baru. Jangankan online, bersosialisasi secara langsung saja sudah cukup sulit apalagi yang tidak secara langsung. Oleh sebab itu, disini Minca akan rangkum ke kalian untuk upgrade diri dengan beberapa tips sosialisasi. Yuk simak informasinya!
Baca juga: Masih di Tengah Pandemi, Inilah Tips Melakukan Wawancara Kerja Secara Online!
1. Berikan Kesan Yang Baik Saat Berkenalan
Ini dia tips sosialisasi yang pertama. Yang paling dasar dari bersosialisasi, nih! Kebanyakan orang menyesal di kemudian hari karena tidak berani membuka diri dan terlalu malu saat pertama kali berkenalan. Padahal kesan pertama yang dilihat orang ketika berkenalan itu sangat penting. Oleh sebab itu, berikan kesan yang baik kepada orang saat pertama kali bertemu dan berkenalan. Dari situ, orang lain akan merasa tertarik dan memiliki kepercayaan pada dirimu. Sehingga mereka akan lebih sering melibatkan kamu dalam berbagai hal.
2. Murah Senyum
Yang kedua adalah yang paling disukai orang-orang, yaitu murah senyum! Ketika kamu dengan mudah tersenyum saat berinteraksi dengan orang lain, mereka akan menilai kamu sebagai pribadi yang ramah. Ketika kamu dinilai sebagai pribadi yang ramah, mereka akan merasa kamu mudah didekati dan gampang diajak berteman. Sehingga mereka tidak akan segan untuk menghubungi kamu bahkan mengajak kamu melakukan kegiatan bersama. Oleh sebab itu, jangan lupa senyum!
3. Tetap Percaya Diri
Tips sosialisasi selanjutnya adalah tetap percaya diri. Kebanyakan orang pemalu memiliki rasa percaya diri yang minim. Terlalu banyak yang mereka pikirkan ketika akan bertindak, sehingga mereka pada akhirnya tidak percaya diri untuk melakukan hal tersebut. Padahal apapun yang kamu lakukan, ketika dilakukan dengan percaya diri hasilnya akan sangat menakjubkan loh! Ketika orang lain melihat ada rasa kepercayaan diri pada dirimu, mereka juga tidak akan segan memberikan kepercayaan mereka pada kamu. Orang yang percaya diri juga terlihat lebih mantap dan tegas, sehingga orang lain tidak akan merasa bingung ketika ingin berinteraksi.
Baca juga: 7 Tips Membuat Rencana Harian agar Kamu Semakin Produktif!
4. Jangan Sungkan Untuk Approach Orang Lain Duluan
Percaya atau tidak, ketika kamu berani untuk mendekati orang lain terlebih dahulu, mereka akan merasa sangat senang dan dihargai loh. Asal tetap sopan dan mengerti batasan, kamu bisa mendapatkan kepercayaan dari teman kamu dan berteman dekat dengannya. Kamu bisa mulai dengan mengajak belajar bersama, berdiskusi, main bareng, atau tanya-tanya seputar kegiatan lain. Dari situ kamu bisa memupuk ikatan pertemanan yang kuat sehingga kalian bisa menjadi teman yang akrab.
5. Nyambung Dengan Topik Obrolan
Tips sosialisasi selanjutnya nih. Kebanyakan orang-orang menjadi akrab karena mereka memiliki frekuensi yang sama dari berbagai hal, bisa dari bahan bercandaan hingga obrolan serius. Ketika kamu nyambung dengan orang lain, kalian akan terus mencari satu sama lain karena sudah nyaman dengan topik bahasan yang kalian bicarakan. Oleh sebab itu, nyambung dengan obrolan orang lain sangatlah penting. Di sisi lain, apabila kamu tidak mengerti topik yang sedang dibicarakan, kamu tidak perlu memaksakan diri untuk tergabung di dalamnya. Kamu bisa menyimak sambil sesekali memberikan tanggapan, orang lain juga akan sangat menghargai kamu atas hal itu.
6. Berikan Bahasa Tubuh Yang Baik
Tips sosialisasi yang keenam adalah memberikan bahasa tubuh yang baik! Memberikan bahasa tubuh yang baik juga merupakan salah satu hal yang paling penting. Ketika lawan bicaramu sedang mengajak ngobrol, perhatikan dengan seksama apa yang sedang mereka bicarakan. Jangan menghindari kontak mata dengan lawan bicaramu dan perhatikan seolah-olah kamu memang serius mendengarkan ucapannya. Kamu juga bisa memberikan tanggapan beberapa kali karena dengan tanggapan tersebut mereka bisa menilai bahwa kamu antusias dengan hal yang mereka bicarakan.
7. Tidak Memaksakan Diri
Tips sosialisasi yang terakhir adalah tidak memaksakan diri. Maksudnya kamu tidak perlu memaksakan diri untuk masuk ke dalam suatu lingkup pertemanan tertentu. Semua orang belum tentu memiliki pola pikir yang sama dengan diri kita sendiri, sehingga apabila kita merasa kurang cocok maka kita tidak perlu untuk mencoba masuk ke dalam lingkup pertemanan tersebut. Sebaliknya, kamu bisa mencari teman-teman lain dan mulai berteman dengan mereka dari tips-tips di atas.
Baca juga: Kamu Gampang Ngantuk? Simak Tips Ini Supaya Kamu Nggak Gampang Ngantuk!
Kira-kira itu aja informasi yang bisa Campuspedia rangkum dan berikan ke kalian para Sahabat Campuspedia mengenai tips-tips untuk sosialisasi dan upgrade diri. Jangan lupa untuk tetap selalu bersosialisasi agar kamu tidak ketinggalan isu-isu terkini dan tetap maju. Karena teman dan relasi yang baik akan memberikan dampak positif yang sangat besar juga untuk kamu.
Tetap semangat dan jaga kesehatan dengan selalu mematuhi protokol kesehatan! Jangan lupa untuk follow Instagram, LinkedIn, Facebook, Twitter, Youtube, dan Official Account LINE supaya nggak ketinggalan berita dan informasi menarik yang selalu di-update setiap harinya!