Hai para pejuang beasiswa! Campuspedia hadir dengan informasi terbaru mengenai beasiswa untuk jenjang pendidikan Sarjana (S1) di Vietnam! Vietnamese Enterprise for students from ASEAN countries plus Japan and Korea (AVIS+) menawarkan Program ASEAN – Vietnam ICT Scholarship 2020 bagi pelajar Indonesia lulusan SMA/SMK/MA untuk melanjutkan kuliah S1 di Vietnam.
Untuk kamu tertarik untuk kuliah di luar negeri, simak info lengkapnya di bawah ini ya!
Apa itu Program Beasiswa Vietnam AVIS+ 2020?
Program Beasiswa di Vietnam AVIS+ dilaksanakan oleh Posts and Telecommunications Institute of Technology (PTIT) dengan dukungan pembiayaan dari Vietnam Posts and Telecommunications Group (VNPT), Viettel Group, VinGroup, CMC Corporation, FPT Joiunt Stock Company, Misa Corporation.
Beasiswa di Vietnam AVIS+ yang diberikan bersifat penuh (FULL Scholarship) untuk menempuh kuliah Sarjana (S1) Information Technology selama 4 tahun di kampus Posts and Telecommunications Institute of Technology (PTIT) di Hanoi, Vietnam.
Cakupan Beasiswa
- Biaya perkuliahan selama 4 tahun (Full Tuition fee)!
- Tiket PP Indonesia – Vietnam.
- Tunjangan kedatangan.
- Akomodasi/tempat tinggal
- Uang saku senilai VND 10.000.000 (setara USD 425) atau sekitar 6,5juta rupiah per bulannya.
- Asuransi kesehatan.
- Bonus $100 untuk Libur Tahun Baru (TET) Vietnam.
Baca Juga: Beasiswa Penuh S1 di Monash University, Australia!’
Persyaratan Beasiswa
Bagi Sobat Campuspedia yang tertarik mendaftar beasiswa di Vietnam AVIS+, berikut syarat pendaftarannya:
- Merupakan warganegara di kawasan ASEAN (termasuk Indonesia), Korea dan Jepang dan tinggal di negara asal pada saat pendaftaran.
- Berusia antara 18 s/d 25 tahun per tanggal 31 Agustus 2020.
- Telah menyelesaikan SMA/SMK/MA.
- Mempunyai GPA (nilai rata-rata di ijazah) minimal 7.0 (skala 10).
- Memiliki nilai IELTS minimal 5.5 atau mempunyai skor yang setara pada sertifikat kemampuan bahasa Inggris lainnya dan dikeluarkan oleh lembaga pengujian dan sertifikasi resmi.
- Bagi yang merupakan lulusan Sekolah Menengah yang menggunakan bahasa Inggris dalam proses belajar-mengajar tidak perlu menyertakan sertifikat kemampuan bahasa Inggris.
- Mempunyai kondisi kesehatan yang baik (jasmani maupun rohani) dibuktikan dengan hasil pemeriksaan oleh klinik atau rumah sakit.
- Peserta yang termasuk dalam kategori berikut TIDAK dapat mendaftar beasiswa:
a. Individu yang sedang diselidiki dari otoritas setempat dalam bentuk apapun.
b. Merupakan anggota militer yang masuk dalam daftar aktif.
Dokumen yang Dibutuhkan
- Formulir Pendaftaran dilengkapi dengan 3 lembar foto 4cm x 6cm (ditempel di 1 berkas asli dan 2 berkas fotocopy (Download FORMULIR PENDAFTARAN). Bubuhkan tanda tangan di sudut kanan bawah pada setiap halaman
- Scan ijazah SMA/SMK/MA, scan Transkrip Akademik/Transkrip Nilai SMA/SMK/MA, scan sertifikat TOEFL/IELTS/Sertifikat Bahasa, dan scan Surat Keterangan Sehat dari Rumah Sakit Umum Daerah (tingkat provinsi)
- Application Letter (Download APPLICATION LETTER) yang dibuat sendiri oleh peserta berisi alasan mengapa mendaftar beasiswa ini, penjelasan singkat mengenai latar belakang pendidikan dan prestasi serta kontribusi pada pembangunan negara setelah lulus kuliah nantinya
- Fotocopy paspor
CATATAN :
- Seluruh berkas dokumen diatas dibuat 3 (Tiga) rangkap (1 berkas asli, dan 2 berkas fotocopy).
- Bagi dokumen yang masih menggunakan bahasa Indonesia (misalnya ijazah, transkrip nilai, Surat Keterangan Sehat), bisa diterjemahkan terlebih dulu ke bahasa Inggris menggunakan jasa terjemahan sertifikasi notaris (notarized translation).
- Gunakan kertas ukuran A4 untuk semua berkas salinan.
- Jangan menjepret/men-staples dokumen. Pakai penjepit kertas/clip.
- Buat salinan sendiri (untuk arsip) dari seluruh berkas dokumen yang akan diserahkan.
Baca Juga: Beasiswa Penuh Korean Language Training Langsung di Korea Selatan!
Prosedur Pendaftaran
Untuk mendaftar Beasiswa di Vietnam AVIS+, unggah berkas dokumen yang disebutkan di atas pada halaman berikut: https://bit.ly/AppfoCIE dan mengirimkan salinan dokumen resmi pada alamat email berikut: [email protected], Center for International Education, Posts and Telecommunications Institute of Technology, Vietnam. Batas waktu pendaftaran sampai dengan 31 Agustus 2020 pkl 17.00 (waktu Hanoi).
Timeline Beasiswa
Sobat Campuspedia, timeline beasiswa ini bisa berubah sewaktu-waktu mengingat perkuliahan kemungkinan ditunda akibat pandemi Covid-19. Berikut timeline terbarunya:
- 31 Agustus 2020: Batas waktu pendaftaran
- 1 – 15 September 2020: Seleksi dokumen pendaftaran oleh Admission Committee. Kemungkinan akan ada wawancara online tambahan sebelum pengumuman akhir penerima beasiswa.
- 15 September 2020: Pengumuman akhir penerima beasiswa. Hanya peserta yang berhasil lolos seleksi yang akan mendapatkan pemberitahuan. Sebelum keberangkatan ke Vietnam, peserta terpilih harus mengirimkan salinan dokumen (hardcopy) sebagai konfirmasi beasiswa.
Nah itu tadi info tentang beasiswa oleh Vietnam AVIS+ untuk kalian para pejuang beasiswa! Catat tanggalnya dan siapkan diri sebaik-baiknya. Semangat raih mimpimu ya Sobat Campuspedia! Info selengkapnya bisa kalian akses pada laman berikut: Application Guidlines of AVIS+ 2020.
Dan jangan lupa follow Campuspedia di Instagram, Facebook, OA LINE dan juga di Twitter untuk info ter-update seputar beasiswa dan dunia pendidikan!