Campuspedia – Beberapa saat lalu sempat beredar isu jika materi TKA akan kembali diujikan pada UTBK SNBT 2025 mendatang. Apakah benar demikian? Bagaimana tanggapan Kemendikbudristek mengenai isu ini?
TKA Pada UTBK SNBT 2025
Sempat beredar isu jika TKA (Tes Kemampuan Akademik) akan kembali diberlakukan pada UTBK SNBT tahun depan.
Isu ini muncul dan menjadi ramai diduga karena unggahan akun media sosial X (Twitter) @txtambis pada 29 Juni 2024 lalu.
Akun tersebut mengunggah foto Surat Edaran Dirjen Diktiristek No. 2 Th. 2024 tentang Penyesuaian Sistem Penerimaan Mahasiswa Baru TA 204/2025.
Selain foto tersebut, akun tersebut juga menyertakan tweet pribadi yang bertuliskan, “...Bisa jadi tahun depan ujian tidak hanya TPS, tapi juga ada TKA Saintek/Soshum. Angkat 25, siap-siap saja deh!…”
Foto Surat Edaran itu sendiri berisikan berisikan tentang permintaan pada perguruan tinggi untuk melakukan penyesuaian pada sistem seleksi penerimaan mahasiswa baru sebagai bentuk implementasi kurikulum merdeka.
Sebagai informasi, TKA pada UTBK SNBT sudah tidak diberlakukan lagi sejak 2023. Dikutip dari sumber yang mengambil dari konferensi pers pada 7 September 2022, hal ini dikarenakan Menteri Pendidikan Nadiem Makarim ingin menyelenggarakan tes masuk PTN yang adil bagi seluruh peserta.
Itu artinya, terlepas peserta UTBK SNBT dari jurusan apa saat sekolah, mereka tetap bisa mengerjakan soal yang ada tanpa harus terpaku pada satu mata pelajaran tertentu.
Selain itu, penghapusan TKA juga dilakukan agar peserta tidak terpaku pada hafalan dan pendidik (guru) bisa menyelenggarakan pembelajaran yang berorientasi penalaran alih-alih hafalan.
Jadi, Apakah TKA akan Kembali Diujikan pada 2025?
Perubahan pada sistem pendidikan, yang dalam hal ini adalah ujian masuk PTN, memang cukup sering terjadi. Peserta yang hendak mengikuti UTBK SNBT pun harus selalu siap dengan perubahan ini.
Dalam surat edaran yang dimaksud di atas, dikatakan bila ujian masuk perguruan tinggi tidak diadakan berdasarkan paket Soshum atau Saintek. Namun sistem ujiannya dilakukan sama seperti Kurikulum Merdeka.
Jadi misalnya, peserta yang mendaftar jurusan teknik bisa mendapat materi ujian dari mata pelajaran matematika lanjut dan fisika.
Hanya saja, menurut sumber yang mengambil dari keterangan pers BP3 Kemendikbudristek pada 1 Juli 2024, sistem tersebut berlaku untuk ujian masuk perguruan tinggi jalur mandiri saja.
Itu artinya, penyelenggaraan sistem ujian dengan menggunakan materi mata pelajaran tertentu diberlakukan sesuai dengan ketentuan perguruan tinggi masing-masing.
Selain itu, banyaknya PTN maupun PTS yang membuka jalur mandiri nilai UTBK SNBT membuat peserta ujian masuk perguruan tinggi tahun depan tidak perlu terlalu khawatir karena biasanya jalur satu ini dibuka tanpa tes.
Bisa dibilang, isu mengenai kembali dimasukkannya TKA dalam UTBK SNBT 2025 adalah tidak benar. TKA kemungkinan hanya akan diberlakukan pada ujian masuk perguruan tinggi jalur mandiri saja. ***