Hallo Campuspedia Friends! Di masa pandemi ini rasanya jadi sulit untuk melakukan kegiatan produktif yang bisa menambah relasi. Karena maraknya PSBB diberlakukan, kegiatan interaksi sosial pun jadi terbatas. Terutama juga bagi mahasiswa baru yang sulit mencari relasi ketika masa pandemi seperti ini.
Tapi relasi itu apa sih? Perlukah kita yang mahasiswa membutuhkannya? Jelas perlu dong. Relasi merupakan hubungan atau jalinan koneksi kamu terhadap orang lain. Relasi ini berguna banget kalau kamu membutuhkan sesuatu dari orang lain, misalnya kamu butuh info kerja, info kampus, atau hal lainnya. Dengan relasi kamu juga bisa jadi nambah teman.
Maka dari itu, Minca mau kasih tips buat mahasiswa terutama kamu yang masih mahasiswa baru tentang bagaimana membangun relasi di masa pandemi ini. Yuk simak!
1. Mengikuti UKM kampus
Setiap kampus pasti punya organisasi UKM atau bisa disebut juga ekstrakurikuler. Biasanya UKM ini menyangkut kegiatan hobi atau organisasi yang masih relate dengan jurusannya. Dengan mengikuti UKM kamu bisa menambah relasi dengan orang-orang yang ada di kampus kamu, apalagi kamu punya ketertarikan yang sama dengan mereka. Selain menambah relasi, kamu juga bisa belajar banyak skill yang bisa dipelajari dari teman satu UKM kamu.
Baca juga : Internship Saat Pandemi? 7 Jenis Pekerjaan Ini Bisa Dilakukan Mahasiswa Millenial!
2. Mengikuti organisasi BEM atau HIMA
Lebih naik tingkat. BEM dan HIMA merupakan organisasi kampus yang bertujuan menampung aspirasi mahasiswa. Menjadi anggota BEM dan HIMA bisa jadi kebanggaan sendiri lho, bahkan kamu bisa dikenal sama satu kampus! Gak cuman dikenal satu kampus aja. Karena BEM dan HIMA sering interaksi dengan seseorang di luar kampus. kamu bisa nambah relasi dengan mereka!
3. Ikut suatu komunitas sesuai dengan hobi atau minat
Gak mau ikut organisasi yang berat? Kamu bisa ikutan komunitas berdasarkan hobi atau minat kamu, seperti klub sepeda, klub penyuka film atau game, dan masih banyak lainnya. Selain kamu bisa bahagia melakukan hobi kamu, tentunya kamu jadi punya banyak teman dan juga menambah relasi.
4. Ikut volunteer atau kepanitiaan
Kampus kamu ngadain acara? Coba kamu pantengin sosial media kampus kamu. Barangkali mereka mengadakan oprec recruitment untuk para volunteer. Kan lumayan kamu jadi punya pengalaman dalam menyusun acara yang akhirnya bisa kamu masukkan ke CV. Selain kampus, kamu juga bisa pantengin info-info volunteer dari luar, ini akan lebih bagus karena kamu bisa mengenal orang banyak di luar sana.
5. Ikut magang atau freelance
Walaupun kamu maba, kamu bisa lho ikutan magang atau freelance. Dengan begitu kamu bisa curi start dari temanmu yang lain. Banyak kok magang atau freelance yang gak mensyaratkan kamu di semester berapa. Misalnya posisi social media marketing atau penulis lepas di media berita. Dari magang atau freelance , kamu bisa punya modal pengalam kerja buat mengisi CV kerja nanti. Selain itu, kamu bisa mengenal beberapa orang dan tentunya menambah relasi.
Baca juga : Inilah Tips Mengerjakan Tugas Kuliah Untuk Mengatasi Burn Out Atau Mager!
6. Jalin hubungan yang baik dengan teman ataupun rekan kerja
Udah ikut organisasi, komunitas atau macam-macam lainnya. Percuma dong kalau kamu diam aja atau menyendiri. Coba inisiatif memperkenalkan diri kamu pada orang lain. Jangan cuman nunggu orang lain baru gerak. Dengan begini kamu bisa lebih kenal lho dengan orang karena kamu inisiatif. Kalau sudah kenal, jangan lupa untuk terus jaga hubungan. Pokoknya kamu jangan sampai memancing pertengkaran. Selain orang kehilangan relasi dri orang tersebut, kamu juga bisa dipandang jelek oleh orang lain.
7. Relasi di LinkedIn
Nah, ini juga bisa jadi salah satu cara menambah relasi lho. Kamu cukup bikin akun LinkedIn dan isi profil kamu sesuai data-data yang diminta. LinkedIn berupa akun sosial media yang bertujuan untuk mencari relasi di dunia kerja. Makanya bermanfaat banget kalau kamu bikin dari sekarang juga. Selain itu, LinkedIn bisa jadi CV online kamu lho. Jadi bukan cuman sebatas cari relasi, kamu bisa juga nambah wawasan dari postingan relasi yang kamu punya atau ikut kelas online di LinkedIn.
8. Ikut dalam acara yang diadakan suatu organisasi atau komunitas
Kalau kamu gak mau jadi panitianya, gak ada salahnya kok jadi peserta acaranya. Kalau organisasi atau komunitas yang kamu pantengin sedang mengadakan acara, coba deh kamu ikutan. Berbagai rangkaian acara yang dibuat biasanya membuamu harus berkenalan dengan orang lain. Cara ini juga bisa bikin kamu nambah relasi atau bahkan jadi teman!
9. Ikut perlombaan
Ikut perlombaan bisa jadi salah satu cara nambah relasi lho. Mungkin pada awalnya kamu saingan dengan mereka. Tapi bukan berarti kamu gak boleh berkenalan dengan mereka. Jadilah saingan yang sportif. dengan begitu kamu bisa saja jadi relasi mereka.
Baca juga : Percantik Presentasi dan Catatanmu Dengan 10 Kombinasi Font Ini!
Nah itulah dia tips membangun relasi untuk mahasiswa baru di era pandemi, sudahkah kamu mencoba salah satunya? Jangan lupa untuk follow akun Instagram, LinkedIn, Facebook, Twitter, Youtube, dan Official Account LINE dari Campuspedia biar kamu gak makin ketinggalan info seputar kampus, karir, dunia mahasiswa, beasiswa, dan info menarik lainnya.