PSDKU Unpad merupakan sebuah program dari pemerintah Pangandaran dan Universitas Padjadjaran untuk mendukung pendidikan di tanah Priangan Timur. PSDKU merupakan singkatan dari Program Studi di Luar Kampus Utama.
PSDKU Unpad itu apa sih?
Buat para campuspedia rangers, kalian harus tau nih bahwa di Universitas Padjadjaran ada PSDKU (Program Studi di Luar Kampus Utama) loh! Lokasinya berada di Pangandaran, Jawa Barat. PSDKU Unpad merupakan salah satu bentuk kerjasama dari pemerintah Pangandaran dan Universitas Padjadjaran untuk mendongkrak angka pendidikan di tanah Priangan Timur khususnya Pangandaran.
PSDKU Unpad di Pangandaran sendiri berdiri pada tahun 2016 dan terdapat 5 program studi di dalamnya. Seperti halnya dengan kampus-kampus lainnya, fasilitas yang ada sangat memadai dan terdapat jurusan-jurusan yang menjadi favorit di Unpad loh!
Akreditasinya gimana?
Banyak banget nih pasti yang bertanya-tanya, terus kalo akreditasinya gimana? Apakah sama? Nah untuk akreditasi kampus PSDKU Unpad sendiri baru-baru ini sudah akreditas ulang dan semua prodinya mendapatkan predikat “Baik”.
Ada apa aja sih jurusannya?
Buat kalian yang bertanya-tanya nih, jurusannya ada apa aja sih? Di PSDKU Unpad sendiri ada 5 program studi yang sesuai dengan kebutuhan di Kabupaten Pangandaran sendiri, yaitu Prodi Ilmu Komunikasi, Administrasi Bisnis, Keperawatan, Peternakan, dan Perikanan. Bisa banget nih menjadi alternatif bagi kalian yang lagi mencari kampus!
Kelima jurusan tersebut juga merupakan program studi favorit yang menjadi incaran mahasiswa di Universitas Padjadjaran! Daya tampung setiap tahunnya juga tidak terlalu banyak, karena agar pembelajaran bisa lebih efisien dan efektif.
Pendaftaran PSDKU Unpad ada apa aja?
Eitss buat kalian yang mengira jalur masuknya hanya lewat mandiri, kalian salah banget! Karena dari tahun kemarin, sudah ada berbagai jalur untuk para calon mahasiswanya. Apa aja nih? Yuk kita cek!
- SNMPTN (Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri)
- SBMPTN (Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri)
- SMUP (Seleksi Masuk Universitas Padjadjaran)
Pendaftarannya bisa dilakukan melalui laman resmi masing-masing jalur pendaftaran. Khusus untuk jalur mandiri, kalian bisa mengakses halaman Unpad bagian SMUP. Nah ada banyak kan pilihannya? Jadi jangan sampai terlewat ya kalau mau daftar.
BACA JUGA: Unpad Terima Mahasiswa Baru Jalur Mandiri 2020, Berikut Prosedur, Jadwal dan Biayanya
Biaya Masuknya Gimana?
Sampai saat ini semua biaya masuknya masih sama dengan biaya masuk yang ada di Kampus Universitas Padjadjaran. Untuk SNMPTN DAN SBMPTN tidak ada uang pangkal dan dikenakan biaya UKT (Uang Kuliah Tunggal).
Uang Kuliah Tunggal yang berlaku juga sesuai dengan yang ada di kampus pusat, yaitu terdapat beberapa golongan yang menyesuaikan dengan ekonomi mahasiswa.
BACA JUGA: Jangan Ragu Soal Biaya! Calon Mahasiswa Tetap Bisa Kuliah Di UNPAD
Suasana Kampus yang Berbeda!
Nah ada perbedaan paling mencolok nih di Kampus PSDKU Unpad Pangandaran, karena kalian bakal disuguhin oleh pemandangan bagaikan di hotel. Letak kampusnya yang jauh dari hiruk pikuk kota tentunya bakal membuat kalian lebih tenang dan rileks. Apalagi lokasinya yang di daerah pantai, kalian bisa banget setiap hari liet sunset dan sunrise!
Bukan cuma itu, jumlah mahasiswa yang sedikit membuat suasana belajar lebih kondusif dan nyaman. Tentunya kalian bakal lebih akrab dengan mahasiswa antar prodi loh.
Jadi gimana? Ada rencana untuk daftar di PSDKU Unpad?
Jangan lupa untuk follow akun Instagram, LinkedIn, Facebook, Twitter, Youtube, dan Official Account LINE dari Campuspedia biar kamu gak makin ketinggalan info seputar kampus, karir, dunia mahasiswa, beasiswa, dan info menarik lainnya.