Hallo Campuspedia Chingu! Belum lama ini Campuspedia mengadakan sebuah bootcamp mengenai pembelajaran materi CPNS 2021. Bootcamp ini diadakan dengan durasi selama 2 bulan, serta berkolaborasi bersama SahabatCPNS. Penasaran kan bagaimana rangkaian acara kegiatan dari bootcamp ini. Yuk langsung aja simak informasinya berikut ini.
Penjabaran & Tujuan Program
Bootcamp CPNS Preparation 2021 merupakan program bimbingan kelas online kolaborasi antara Campuspedia dan SahabatCPNS. Materi pembelajaran yang diberikan berupa Tes Intelegensia Umum (TIU), Tes Karakteristik Pribadi (TKP), dan Tes Wawasan Kebangsaan (TWK), dengan durasi selama 2 bulan. Pelatihan bootcamp ini dikemas secara profesional untuk mempersiapkan peserta dalam menghadapi Tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CPNS 2021.
Baca juga: [UPDATE] Informasi BKN, Instansi yang Terbanyak & Sepi Peminat Pada CPNS 2021
Informasi Pelaksanaan Kelas
Durasi program:
2 bulan pada bulan Mei sampai Juli. Total 20 Pertemuan, yang terdiri dari: 8 TIU, 6 TWK & TKP
Fasilitas:
Intensif selama 2 bulan, 10+ paket Try Out yang dapat diakses secara mandiri, Grup Telegram untuk diskusi, kuis harian, dan pembahasan soal, modul dan video playback, dan sertifikat di akhir kelas.
Keunggulan:
- Dibimbing langsung dengan mentor yang berprofesi sebagai PNS
- Soal yang selalu update dan diberikan latihan setiap hari melalui telegram
- Rekaman bisa diakses oleh peserta selama 1 tahun
- Pendampingan hingga tes SKD selesai
- Partner sudah membantu 2000+ alumni untuk menjadi PNS
Status demografi: Didominasi oleh Mahasiswa Aktif dari beragam Universitas di Indonesia
Dokumentasi Kelas Saat Bootcamp (Pertemuan 1 & Pertemuan 20)
Pertemuan 1
Mentor: Wenda Allifulloh, S.Pd
Pertemuan 1 diisi oleh pembahasan Tes Intelegensi Umum dengan topik “Barisan Bilangan, Kemampuan Verbal, dan Kemampuan Figural” diadakan pada 27 Mei 2021.
Dokumentasi bersama:
Pertemuan 20
Mentor: Riri Rizky, S.Psi
Pertemuan 20 diisi oleh pembahasan berbagai soal Tes Karakteristik Pribadi (TKP SKD CPNS) diadakan pada 3 Juli 2021.
Baca juga: Peluang Diterima Besar, Formasi CPNS Berikut Sepi Peminat Tahun Lalu
Testimoni Peserta Bootcamp CPNS
Testimoni 1
Oleh Dyca Richardo Tadung
Usia : 23 tahun
Asal institusi : Universitas Nasional
Tahu informasi Bootcamp dari mana kak?
Saya tahu kelas ini dari temen saya. Kebetulan dia liat iklan di Instagram, lalu dia kirimkan ke saya.
Alasan ikut Bootcamp & memilih bootcamp ini?
Alasan saya memilih bootcamp ini adalah selain campuspedia dan sahabatcpns yang menjadi penyelenggara kelas, saya melihat dari testimoni siswa yang pernah mengikuti kelas ini di Instagram.
Menurut kakak, apa manfaat dari mengikuti kegiatan Bootcamp ini?
Manfaatnya banyak (kalo disebutin semua pasti panjang banget hehehe) antara lain tips dan trik menjawab soal-soal yang terlihat sulit, bagaimana kita men-screening soal dengan kalimat yang panjang, dan apa yang harus dipersiapkan secara mental untuk menghadapi tes CPNS.
Bagaimana kesan pesan mengikuti Bootcamp ini?
Kesan saya akan kelas ini penyajiannya yang menarik, mentor yang mendukung penuh siswa mereka, dan metode interaktif saat kelas
Apakah kakak merekomendasikan program Bootcamp ini? Jika ya, mengapa?
Saya merekomendasikan kelas ini untuk kita yang masih bingung dan belum ada persiapan sama sekali untuk tes CPNS karena disini kita akan mendapat bimbingan dari mentor untuk menghadapi soal-soal SKD yang menjadi nilai ukur kelulusan kita nanti di tahap pertama seleksi CPNS.
Testimoni 2
Oleh Cahyusha Desmutya Herfika
Alamat : Nganjuk
Asal institusi : UB
Tahu informasi bootcamp dari mana?
Dari IG dan saudara.
Alasan ikut bootcamp dan memilih bootcamp ini?
Merefresh ingatan supaya lebih mudah mengenali tipe soal. Setelah melihat soal-soal latihan yang kadang di share di IG @sahabatCPNS itu mendekati dengan soal CAT CPNS yang pernah diikuti sebelumnya. Mentor-mentornya juga dari mereka yang memang para ASN. Jadi saya yakin memilih program bootcamp ini.
Manfaat yang bisa diambil dari bootcamp ini?
Kita dapat trik dan tips baru, memang yang dijabarkan dari soal sederhana. Namun ada juga soal-soal yang diambil dari FR tes CPNS terbaru. Tetapi jika diterapkan pada soal HOTS insyaAllah mudah bagi kita memahami atau minimal kita tahu arah type soal ini jawabannya akan seperti apa. Karena yang terpenting kita paham konsep dan type soal, bukan hanya sekedar menghafal.
Kesan pesan apa nih kaka dari pelaksanaan bootcamp ini?
Menyenangkan, mentornya tidak asal-asalan memberikan materi. Mereka juga tidak pelit ilmu dan sangat terbuka. Bahkan jika ada soal yang kita kesulitan menjawab, mentor sangat tanggap menjelaskan dan memberi jawaban. Semoga kedepan materi dan contoh-contoh soal lebih banyak yang diberikan, update terus dari soal CPNS terbaru.
Apakah kakak merekomendasikan program Bootcamp ini? Jika ya, mengapa?
Sangat rekomended ya mengikuti program bootcamp ini. Karena ilmu itu terus berkembang. Doa saja pun tidak cukup tanpa ikhtiar. InsyaAllah mengikuti bootcamp ini juga bentuk ikhtiar kita. Meskipun penyampaikan materi secara online tapi mudah dipahami, kita juga bisa mengulang pembelajaran jika ada yang terlewat karena materi tersaji untuk di download. Begitu juga terdapat soal-soal yang bisa dikerjakan sesuai sub tema bahasan. Yang menarik lagi, di bootcamp selalu update soal-soal tryoutnya. Mungkin kita lupa dengan pelajaran sederhana semasa sekolah, disinilah kita merefreshnya. Mungkin kita freshgraduate yang belum punya pandangan soal-soal CPNS sebelumnya, disinilah kita bisa belajar.
Disinilah tempat kita bertanya, karena disinilah mentor-mentor yang berpengalaman berada 🙂
***Peserta bersedia untuk dipublikasikan namanya.
Baca juga: Pendaftar CPNS 2021, Ini Dia Formasi dan Instansi yang Ramai Peminat
Nah itu dia chingu informasi mengenai pelaksanaan bootcamp pembelajaran materi CPNS 2021, kolaborasi antara Campuspedia bersama SahabatCPNS. Share info ini ke teman-temanmu supaya semakin banyak yang mengetahui informasi ini ya!
Jangan lupa untuk follow akun Instagram, LinkedIn, Facebook, Twitter, Youtube, dan Official Account LINE dari Campuspedia biar kamu gak makin ketinggalan info seputar kampus, karir, dunia mahasiswa, beasiswa, dan info menarik lainnya.