Halo sahabat Campuspedia! Pernah nggak sih kalian sudah terlalu pusing mengerjakan skripsi, belum lagi bapak ibu dosen yang terkesan mempersulit proses pengerjaan. Rencana menyelesaikan skripsi tepat waktu jadi melayang karena merasa dosen pembimbing yang mempersulit proses pengerjaan tersebut.
Baca juga: Mahasiswa Tingkat Akhir? Inilah Tips Bikin Judul Skripsi Supaya Langsung Disetujui Oleh Dosen
Terkadang ada saja hal-hal yang membuat mahasiswa tingkat akhir jadi kepikiran banget. Entah dosen pembimbing memberikan respon yang cukup lama ketika dihubungi, hingga tak jarang timbul pikiran-pikiran aneh. Misalnya seperti, “sebenarnya beliau ingin saya cepat lulus atau tidak, sih?”
Buat kalian yang lagi pusing dan capek banget, Campuspedia telah merangkum beberapa tips yang bisa membantu kamu nih. Supaya kamu tetap bisa menyelesaikan skripsi tepat waktu meskipun kamu merasa dosen pembimbing mempersulit, Yuk, simak informasinya!
1. Hadapi Dengan Tenang
Tips mengerjakan skripsi tepat waktu yang pertama adalah hadapi dengan tenang dan perlahan-lahan. Jangan terlalu buru-buru dalam mengerjakan skripsi. Lebih baik kamu kerjakan secara perlahan dari yang paling penting hingga hal-hal terkecil kemudian. Dengan begitu apabila ada kesalahan yang cukup besar, kamu bisa menyadarinya dengan cepat. Sehingga tidak perlu terlalu banyak melakukan perbaikan.
Yang penting juga, meskipun kamu mengerjakan secara perlahan tapi jangan sampai terlalu pelan ya. Kamu bisa membuat deadline untuk setiap proses pengerjaan yang kamu kerjakan. Sehingga setidaknya dalam sehari kamu membuat sedikit kemajuan dari hari sebelumnya.
Kamu juga tidak perlu terlalu menjadikan skripsi sebagai beban, nikmati saja proses dan pembelajaran yang kamu dapatkan selama mengerjakan skripsi. Yang paling tahu tentang diri kamu ya diri kamu sendiri, sehingga maju ketika dirasa perlu dan istirahat sebentar ketika sudah lelah. Semangat!
2. Selalu Back Up Dokumen Skripsi
Tips yang kedua untuk menyelesaikan skripsi tepat waktu nih. Tips yang wajib kalian lakukan setiap selesai memperbarui dokumen skripsi kalian. Pastikan kalian selalu menyimpan atau mem-backup dokumen skripsi yang telah kalian kerjakan, entah ke drive, cloud, atau e-mail.
Yang terpenting adalah backup dokumen skripsi kalian ke apapun yang bisa kalian akses kembali melalui internet. Tidak menutup kemungkinan, hal-hal yang tidak kalian inginan bisa saja terjadi. Banyak sekali kejadian mahasiswa yang mengerjakan skripsi tapi kehilangan laptop atau pun hardisk. Hal tersebut mengakibatkan kamu harus mengulang kembali skripsi yang sudah kamu kerjakan.
Untuk mencegah mengulang kembali pengerjaan skripsimu, ada baiknya kamu selalu melakukan backup setiap memperbarui dokumen skripsi kamu. Dengan begitu, skripsi tetap bisa lanjut jalan dan nggak akan menghambat kamu selama proses bimbingan dengan dosen.
Baca juga: Tak Hanya Sekadar Mengejar Gelar, Berikut 6 Tanda Proses Skripsi Kamu Mendewasakan
3. Selalu Melakukan Cross Check
Tips yang ketiga supaya kamu bisa menyelesaikan skripsi tepat waktu nih, selain melakukan backup jangan lupa untuk selalu cross check ulang skripsi yang sudah kamu kerjakan. Istilah lainnya, kamu bisa melakukan proofreading alias membaca ulang skripsi kamu. Hal ini dapat membantu kamu dalam memahami isi dan konten skripsi yang kamu kerjakan. Pastikan apakah setiap babnya sudah saling berkesinambungan dan relevan dengan topik yang kamu angkat.
Selain untuk memastikan isi dan konten dari skripsi kamu, kamu juga bisa mengecek typo atau EYD yang belum sesuai. Sehingga ketika kamu melakukan bimbingan dengan dosen pembimbing, tidak banyak yang perlu kamu revisi.
Lebih baik kita mempersiapkan diri sebaik-baiknya ya guys, supaya dosen pembimbing bisa melihat keseriusan dan ketekunan kamu saat mengerjakan skripsi. Jangan sampai kamu menghadap dosen tanpa persiapan, alias tim nunggu revisi dari dosen saja. Kalau kamu bisa mempersiapkan skripsi kamu sebaik mungkin sebelum menghadap dosen pembimbing, bukankah hal tersebut akan mempercepat proses penyelesaian skripsi kamu?
4. Tunjukkan Data Yang Valid
Tips menyelesaikan skripsi tepat waktu yang terakhir nih, pastikan ketika kamu menghadap dosen pembimbing ada progress dari terakhir kali kamu menghadap beliau. Jangan hanya ceritakan struggle kamu ketika melakukan penelitian, kamu bisa juga ceritakan ilmu dan manfaat yang kamu dapatkan dari penelitian tersebut.
Tambahan, sertakan juga data-data dan fakta yang kamu dapat ketika melakukan penelitian. Tunjukkan hasil dan progress pekerjaan kamu selama ini. Dengan begitu dosen pembimbing bisa lebih mengerti bagaimana pemahaman kamu terhadap skripsi yang kamu kerjakan sendiri.
Itu dia empat tips buat kamu supaya bisa menyelesaikan skripsi tepat waktu bahkan ketika kamu merasa dipersulit oleh dosen. Pada dasarnya, tidak ada dosen yang benar-benar ingin mempersulit mahasiswa bimbingannya kok guys. Mungkin mereka memiliki kriteria tersendiri sehingga beberapa kali harus mengoreksi pekerjaan mahasiswa bimbingannya.
Baca juga: Tiktok Cara Mudah Menulis Daftar Pustaka
Tetap semangat ya para mahasiswa tingkat akhir! Jaga kesehatan dengan selalu mematuhi protokol kesehatan! Jangan lupa untuk follow Instagram, LinkedIn, Facebook, Twitter, Youtube, dan Official Account LINE supaya nggak ketinggalan berita dan informasi menarik yang selalu di-update setiap harinya!