Campuspedia – Rangkaian tes bersama masuk perguruan tinggi negeri sudah berakhir. Sebentar lagi, hasil UTBK SNBT 2024 akan diumumkan. Hal ini menjadi momen yang penting, jadi jangan sampai kamu salah cek hasil pengumuman UTBK SNBT 2024.
Pengumuman Hasil UTBK SNBT 2024
Rangkaian Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) sudah hampir berakhir. Seperti yang telah diketahui, tes masuk bersama PTN telah diselenggarakan dalam 2 gelombang mulai 30 April – 20 Mei 2024 kemarin.
Itu artinya, saat ini, peserta UTBK SNBT 2024 tinggal menunggu hasil pengumumannya keluar.
Kapan hasilnya akan keluar? Berikut ini adalah jadwal lengkapnya:
- Registrasi akun SNPMB telah dilakukan pada 08 Januari – 15 Februari 2024
- Pendaftaran UTBK SNBT telah dilakukan pada 21 Maret – 05 April 2024
- Pelaksanaan UTBK Gelombang 1 telah dilaksanakan pada 30 April dan 02 – 07 Mei 2024
- Pelaksanaan UTBK Gelombang 2 telah dilaksanakan pada 14 – 20 Mei 2024
- Pengumuman UTBK SNBT 2024 akan dilakukan pada 13 Juni 2024
- Masa unduh sertifikat hasil UTBK SNBT 2024 akan dilakukan pada 17 Juni – 31 Juli
Sebagai catatan tambahan, jadwal yang belum terlaksana akan dimulai dan diakhiri pada pukul 15.00 Wib. Itu artinya, kamu bisa mulai cek hasil UTBK SNBT 2024 pada 13 Juni 2024 pukul 15.00 Wib melalui web atau link yang tersedia.
Cara Cek Hasil UTBK SNBT 2024
Bisa dibilang pengumuman UTBK 2024 sudah tinggal menghitung hari lagi. Jangan sampai kamu kelewatan cek hasilnya hanya karena kamu salah jadwal.
Lalu, bagaimana cara cek hasil UTBK SNBT 2024? Umumnya, kamu bisa cek hasil hasil pengumuman di web atau link resmi SNPMB BPPP Kemendibudristek.
Berikut ini ada cara lengkap cek hasil hasil pengumuman UTBK SNBT 2024:
- Kunjungi web resmi SNPMB melalui link https://portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/
- Klik “UTBK SNBT” di menu utama
- Klik “Pengumuman SNBT”
- Isi kolom yang tersedia dengan nomor pendaftaran SNBT dan tanggal lahir
- Klik “Lihat Hasil Seleksi”
Kamu akan tahu jika kamu lolos jika layar tampilan web menampilkan informasi berisi nomor peserta, tanggal lahir, nama PTN, dan program studi (prodi) tempat kamu diterima.
Apa pun hasil pengumuman UTBK SNBT 2024 nanti, kamu sudah mengusahakan yang terbaik yang kamu bisa. Tidak perlu bersedih hati bila tidak diterima karena pasti masih ada cara lain untuk masuk PTN atau prodi keinginanmu. ***