Pada Kamis, 25 Mei 2023 lalu, Polrestabes Bandung telah berhasil mengamankan pelaku penggelapan dana study tour siswa SMAN 21 Bandung, yang bernama Indah Chantika Lestari (33).
Diketahui bahwa Indah adalah oknum pegawai freelance yang menjabat sebagai Tour Leader (TL) di suatu perusahaan travel bernama Grand Traveling Indonesia.
Pendanaan kegiatan study tour ini diperoleh dari iuran yang dibayar oleh 320 siswa sebesar Rp1,3 juta per siswa. Sehingga, jika diakumulasikan, maka dana study tour yang digelapkan oleh Indah mencapai Rp416 juta.
Dikutip dari Tribunnews, Dani mengatakan bahwa ia telah menemui orangtua siswa. Pada pertemuan tersebut, dia menjelaskan duduk perkara kasus penggelapan dana study tour oleh oknum pegawai GTI.
Selaku Kepala Sekolah SMAN 21 Bandung, ia akan bertanggung jawab untuk tetap
memberangkatkan siswa seperti rencana awal.
Ia mengungkapkan bahwa dananya akan ditanggung oleh sejumlah alumni sebagai bentuk keprihatinan mereka terhadap kasus ini. ***
Baca Juga:
Persyaratan Berkas Pendaftaran PPDB 2023: SD, SMP dan SMA/SMK
Mendikbud Sebut Dana BOS 2021 Bisa Digunakan Untuk Guru Hononer
Referensi:
- https://m.kumparan.com/kumparannews/polisi-tangkap-pelaku-penggelapan-uang-study-tour-rp-400-juta-sman-21-bandung-20THRyURkca
- https://m.kumparan.com/kumparannews/sman-21-bandung-akui-teledor-kirim-uang-study-tour-rp-400-juta-ke-rekening-oknum-20TLZbmdACp/full
- https://m.kumparan.com/kumparannews/fakta-fakta-di-balik-kasus-penipuan-uang-study-tour-rp-400-juta-sman-21-bandung-20TQD3GjMvA/full
- https://jabar.idntimes.com/news/jabar/debbie-sutrisno/pelaku-penggelapan-dana-sma-21-ditangkap-siswa-tetap-study-tour
- https://jabar.tribunnews.com/2023/05/26/plh-wali-kota-bandung-angkat-bicara-terkait-penggelapan-uang-study-tour-siswa-sman-21