Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Makarim memperkirakan pembelajaran daring di universitas (kuliah online) akan permanen.
Dikutip dari Liputan6, “Menurut saya di universitas, online learning itu akan menjadi suatu hal permanen,” tegas Mendikbud dalam acara Indonesia Bicara yang disiarkan melalui Youtube Media Indonesia pada Kamis (5/11).
Kendati begitu, untuk pendidikan dasar dan menengah, menurut Mendikbud tidak ada tren seperti itu, “Menurut saya di SMA, SMP, SD, menurut saya kebanyakan masih berat kepada tatap muka. Cuman menggunakan teknologi untuk meningkatkan potensi dari pada proses pengajaran tersebut.”
Untuk proses pembelajaran jenjang SD hingga SMA, Nadiem melihat akan adanya tren intensitas pemanfaatan teknologi lebih besar setelah masa pandemi Covid-19 guna membantu proses pembelajaran di jenjang tersebut.
“Jadinya walaupun mereka semua offline tapi masih menggunakan teknologi untuk kolaborasi, untuk monitoring, untuk tracking, untuk data, untuk asesmen,” bebernya dikutip dari Lipuatan6 (6/11), ditulis pada Sabtu (7/11). “Jadi prediksi saya untuk dasar dan menengah bakal offline, tapi untuk universitas bakal banyak sekali model-model yang lebih ke online.”
Sumber: Liputan6 (https://m.liputan6.com/amp/4401332/mendikbud-sebut-pembelajaran-online-di-perguruan-tinggi-bisa-jadi-permanen)