Halo, Campuspedia Friends! Ada kabar baik nih buat kamu yang lagi cari lowongan pekerjaan, karena DTO (Digital Transformation Office) Kemenkes menyediakan 14 posisi lowongan pekerjaan terbaru. Sebagai informasi, DTO Kemenkes adalah tim transformasi digital yang memiliki tugas untuk mengembangkan produk digital milik kemenkes yang berfokus pada pengambilan kebijakan dan pengguna berdasarkan data. Program utama yang dimiliki DTO adalah Simplifikasi Layanan Kesehatan, Satu Data Kesehatan Berbasis Individu serta Penguatan Ekosistem Digital Kesehatan. Dilansir dari akun Twitter resmi Kemenkes (@KemenkesRI), berikut lowongan kemenkes untuk lulusan S1 yang dibuka:
1. Quality Assurance
Persyaratan:
Minimal lulusan S1 dari perguruan tinggi yang terakreditasi baik dari dalam atau luar negeri.
Kualifikasi:
Pelamar menguasai konsep Black Box dan White Box Testing, memahami bahasa pemrograman seperti Javascript/CSS/HTML, biasa menggunakan web browser developer tools seperti Chrome/Firefox/Safari, menguasai dasar SQL dengan baik, membuat dokumentasi UAT SIT, terbiasa menggunakan testing tools seperti selenium/katalan minimal 2 tahun menjadi nilai tambah.
2. Software Engineer (Front End)
Persyaratan:
Menguasai pemrograman HTML, CSS, JavaScript, React JS, Vue JS dengan baik, memahami gateway/API proxy dengan baik menjadi poin plus, terbiasa menggunakan Git code repository minimal 2 tahun.
Kualifikasi:
Berpengalaman dalam bidang manajerial, penyusunan strategi serta stakeholder management minimal 3 tahun bidang Teknologi Informasi.
3. Software Engineer (Back End)
Persyaratan:
Minimal lulusan S1 dari perguruan tinggi yang terakreditasi baik dari dalam atau luar negeri di bidang Computer Science, Informasi Technology atau subject terkait lainnya.
Kualifikasi:
Kualifikasi lowongan Kemenkes posisi Back End Developer adalah mampu menguasai bahasa pemrograman PHP (Laravel)/NodeJS/Galang dengan baik, membangun RESTful API, menguasai RDBMS (MariaDB/MySQL, PostgreSQL) dan NoSQL (MongoDB, Redis), menggunakan message broker (RabbitMQ/Kafka) dan containerization (Kubernetes/Docker) dan terbiasa menggunakan Git code repository minimal 3 tahun.
4. Software Engineer (Full Stack)
Persyaratan:
Minimal lulusan S1 dari perguruan tinggi yang terakreditasi baik dari dalam atau luar negeri di bidang Computer Science, Informasi Technology atau subject terkait lainnya.
Kualifikasi:
Menguasai bahasa pemrograman HTML, CSS, JavaScript, PHP (Laravel)/AdonisJS v5 dengan baik, menguasai RDBMS (MariaDB/MySQL, PostgreSQL) dan NoSQL (MongoDB, Redis), deployment via container (Kubernetes/Docker) dan terbiasa menggunakan Git code repository minimal 2 tahun.
5. DevOps
Persyaratan:
Minimal lulusan S1 dari perguruan tinggi yang terakreditasi baik dari dalam atau luar negeri di bidang Computer Science, Informasi Technology atau subject terkait lainnya.
Kualifikasi:
Mengelola Cloud platform dengan baik, Containerization (Docker/Kubernetes), Virtualization, Linux administration (app repo, security & network configuration), RDBMS (MariaDB/MySQL, PostgreSQL) dan NoSQL (MongoDB, Redis) config, dan Application deployment (CI/CD, Nginx proxy/reverse proxy) minimal 2 tahun.
6. Data Engineer
Persyaratan:
Minimal lulusan S1 dari perguruan tinggi yang terakreditasi baik dari dalam atau luar negeri di bidang Computer Science, Informasi Technology atau subject terkait lainnya.
Kualifikasi:
Mempunyai pengalaman menggunakan bahasa pemrograman SQL, Python, Java/Scala, Cloud Platform, dan Data Pipelines minimal 2 tahun.
7. Data Scientist
Persyaratan:
Minimal lulusan S1 dari perguruan tinggi yang terakreditasi baik dari dalam atau luar negeri.
Kualifikasi:
Mempunyai pengalaman menggunakan bahasa pemrograman Python, Hadoop, SQL, Apache Spark, Machine Learning dan AI, serta visualisasi data minimal 2 tahun.
8. Data Analyst
Persyaratan:
Minimal lulusan S1 dari perguruan tinggi yang terakreditasi baik dari dalam atau luar negeri.
Kualifikasi:
Mempunyai pengalaman menggunakan bahasa pemrograman Python, SQL, analisa data, dan critical thinking minimal 2 tahun.
9. BI Analyst
Persyaratan:
Minimal lulusan S1 dari perguruan tinggi yang terakreditasi baik dari dalam atau luar negeri.
Kualifikasi:
Memiliki pengalaman menggunakan bahasa pemrograman query data, analisa data, visualisasi data, dan critical thinking minimal 2 tahun.
10. Head of Help desk
Persyaratan:
Minimal lulusan S1 dari perguruan tinggi yang terakreditasi baik dari dalam atau luar negeri.
Kualifikasi:
Kualifikasi untuk lowongan kemenkes ini adalah memiliki pengalaman membangun serta menyusun strategi pembentukan Contact Center dengan pengalaman kerja minimal 5 tahun.
11. Head of Tribe (Head of Program)
Persyaratan:
Minimal lulusan S1 dari perguruan tinggi yang terakreditasi baik dari dalam atau luar negeri.
Kualifikasi:
Mempunyai pengalaman di bidang manajerial, penyusunan strategi serta stakeholder management minimal 5 tahun bidang kesehatan.
12. Program Manager
Persyaratan:
Minimal lulusan S1 dari perguruan tinggi yang terakreditasi baik dari dalam atau luar negeri.
Kualifikasi:
Mempunyai pengalaman di bidang manajerial, penyusunan strategi serta stakeholder management minimal 3 tahun di bidang Teknologi Informasi.
13. Product Research (UX)
Persyaratan:
Minimal lulusan S1 dari perguruan tinggi yang terakreditasi baik dari dalam atau luar negeri.
Kualifikasi:
Mempunyai pengalaman minimal 1 tahun dalam wireframing dan prototyping menggunakan Figma, UI/UX writing, komunikasi visual, user research serta desain interaksi.
14. Product Designer (UI)
Persyaratan:
Minimal lulusan S1 dari perguruan tinggi yang terakreditasi baik dari dalam atau luar negeri.
Kualifikasi:
Mempunyai kemampuan dasar desain untuk mengembangkan produk serta berpengalaman dalam menggunakan tools tertentu seperti Overflow, Miro, Figma, dan wireframing tools lainnya.
Informasi Pengiriman Berkas
Kirimkan CV mu ke [email protected] dengan subject email “Application for [position name]”.
Contoh: Application for Program Manager.
Kirimkan berkas kamaran sebelum 8 September 2021.
Nah, itu lah informasi seputar lowongan kerja tim DTO Kemenkes 2021. Perlu diingat untuk memperhatikan persyaratan dan kualifikasi yang dibutuhkan sebelum mendaftar ya! Segera siapkan berkas lamaran dan kirim sebelum tanggal pendaftaran ditutup. Semoga berhasil!
Baca juga: Kartu Prakerja Gelombang 20 Segera dibuka, Ini Syarat Jadi Peserta
Baca juga: Beasiswa Gates Cambridge 2022 oleh Bill Gates Dibuka Bulan Ini!