Campuspedia – Setelah peserta pendaftaran sekolah kedinasan 2024 dinyatakan lolos SKD, maka seleksi selanjutnya akan dilakukan sesuai dengan institusi masing-masing. Umumnya seleksi lanjutan ini bisa berupa tes kesehatan hingga tes wawancara. Kira-kira daftar pertanyaan seperti apa yang diajukan dalam tes wawancara sekolah kedinasan?
Tips Menghadapi Tes Wawancara
Saat ini peserta pendaftar sekolah kedinasan 2024 ada yang telah atau baru akan melakukan tes SKD yang telah dijadwalkan masing-masing. Jika semua berjalan lancar, maka seleksi ini akan berakhir pada 6 Agustus mendatang.
Pengumuman hasil SKD sekolah kedinasan sendiri akan diumumkan serentak oleh tiap instansi pada 10 Agustus. Setelah hasil SKD diumumkan, maka tiap peserta akan melakukan seleksi tahap selanjutnya sesuai dengan ketentuan masing-masing instansi.
Ada pun seleksi lanjutan yang dimaksud, seperti tes kesehatan, tes kesamaptaan, hingga tes wawancara.
Tes wawancara sekolah kedinasan tentunya menjadi salah satu tahap seleksi yang cukup menegangkan karena peserta akan berhadapan sendiri dengan penguji dari instansi terkait sendiri dan harus bisa menjawab pertanyaan secara langsung dengan lisan.
Maka dari itu, ikuti tips dalam menghadapi tes wawancara sekolah kedinasan berikut agar seleksi berjalan dengan lancar:
1. Gunakan pakaian yang sesuai dan rapi
Ketika dipanggil untuk mengikuti tes wawancara, pastikan untuk menggunakan pakaian sesuai dengan ketentuan yang berlaku, rapi, dan sopan. Pastikan juga jika wajah terlihat segar dan tidak kusam untuk menambah kesan baik.
2. Perhatikan bahasa yang digunakan
Saat menjawab pertanyaan wawancara, gunakan bahasa yang baik, sopan, dan mudah dimengerti. Jangan sampai jawaban yang diberikan menggunakan bahasa yang tidak baik.
3. Jawab dengan jujur dan tonjolkan kelebihan
Jawab pertanyaan yang diajukan pewawancara dengan jujur. Tidak lupa juga untuk pastikan tunjukkan dan tonjolkan kelebihan yang dimiliki pada setiap jawaban yang diberikan.
4. Berlatih dan persiapkan diri sebaik mungkin
Meski hasil pengumuman SKD sekolah kedinasan masih lama, tidak ada salahnya untuk mempersiapkan tes wawancara dari sekarang. Persiapan yang lebih lama tentu akan mendatangkan hasil yang terbaik nantinya.
Contoh Daftar Pertanyaan Wawancara SKD Sekolah Kedinasan
Salah satu hal yang bisa dilakukan dalam mempersiapkan diri dalam menghadapi seleksi tes wawancara adalah dengan mencari tahu kira-kira pertanyaan apa saja yang akan keluar dan bagaimana cara menjawabnya.
Umumnya peserta akan mendapat 2 macam pertanyaan, yaitu pertanyaan mengenai dirinya sendiri serta pertanyaan mengenai loyalitas dan komitmen.
Berikut ini adalah daftar contoh pertanyaan tes wawancara sekolah kedinasan yang bisa dijadikan referensi:
- Pertanyaan mengenai diri sendiri
- Coba ceritakan tentang diri Anda
- Coba ceritakan tentang kelebihan dan kekurangan yang Anda miliki
- Apakah Anda pernah mengikuti kegiatan organisasi atau kegiatan di luar sekolah?
- Kemampuan non-akademis apa yang Anda miliki?
- Pertanyaan mengenai loyalitas dan komitmen
- Ceritakan apa yang Anda ketahui tentang sekolah kedinasan ini
- Apakah kamu siap mengikuti ikatan dinas yang berlaku di instansi ini?
- Apakah Anda sanggup untuk ditempatkan di daerah 3T?
- Apakah Anda memiliki rencana cadangan jika gagal di seleksi ini?
- Kontribusi dan dukungan apa yang Anda sanggup berikan untuk instansi dan negara?
Itulah beberapa contoh daftar pertanyaan tes wawancara sekolah kedinasan yang bisa dijadikan referensi. Selain menghafal pertanyaannya, pastikan juga untuk melatih jawaban yang akan diberikan. ***