Dilansir dari uns.ac.id, terdapat 6 Dosen UNS yang melatih atlet Paralimpiade yang tengah bertanding di Paralimpiade Tokyo. UNS menyatakan mereka memang tidak mengirimkan mahasiswanya dalam bertanding di Paralimpiade. Namun, merekalah yang pergi untuk melatih Atletnya.
Menpora, Zainudin Amali, juga telah menyatakan bahwa UNS di Surakarta menjadi pusat pelatihan atlet Paralimpiade. Ini disebabkan karena fasilitas yang diberikan UNS cukup lengkap; mulai dari lapangan hingga alat-alat olahraga dari FKOR UNS. Di samping itu, FKOR UNS dilihat berperan aktif dalam membina olahraga disabilitas.
Baca juga: Kuliah Online, Begini Curhat Dosen
Keenam dosen UNS yang dikirim untuk mendampingi atlet Paralimpiade adalah Dr. Sapta Kunta Purnama, M.Pd. (Dekan FKOR UNS) yang merupakan pelatih dan manajer tim para-badminton Indonesia, Dr. Islahuzaman, M.Or (Wakil Dekan Bidang Sumber Daya Manusia, Keuangan, dan Logistik) dan Dr. Fadhilah Umar, M.Or (Ketua Unit Penjaminan Mutu FKOR UNS) yang melatih paracycling (balap sepeda), Slamet Widodo, M.Or dan Purwo Adi, M.Or (Dosen luar biasa FKOR UNS) yang melatih para-atletik dan Rizan S (Dosen luar biasa) yang merupakan tim teknis balap sepeda.
Sebagian dari dosen ini telah berada di Tokyo sebagai pengawas dan pelatih dari para atlet ini.
Jangan lupa untuk follow akun Instagram, LinkedIn, Facebook, Twitter, Youtube, dan Official Account LINE dari Campuspedia biar kamu up to date perihal informasi seputar kampus, karir, dunia mahasiswa, beasiswa, dan hal menarik lainnya!