Halo Campuspedia Friends! Kamu yang sudah aktif berorganisasi dan mengikuti beragam kepanitiaan pasti sudah tidak asing lagi dengan divisi danus ya. Divisi yang sering banget dihindari karena sering danusan ini sebenarnya kerjaannya ngapain aja sih?
Baca Juga: Tipe-Tipe FGD Saat Rekrutmen Kerja, Fresh Graduate Wajib Tahu!
Dalam sebuah struktur kepanitiaan atau organisasi, ada yang berperan sebagai ‘tulang punggung keluarga’ yang tentunya bertanggung jawab terhadap keperluan finansial. Nah, divisi danus ini lah yang mengemban peran tersebut.
Sebenarnya sebutannya itu berbeda-beda di tiap kepanitiaan atau organisasi. Namun biasanya dalam kepanitiaan lebih akrab disebut divisi danus sedangkan dalam struktur organisasi disebutnya Biro PDO (Pengembangan Dana Organisasi). Selain itu bisa juga disebut Divisi Fundraising biar agak keren dikit.
Juragan Dalam Kepanitiaan
Nah walaupun divisi danus memiliki sebutan dan tupoksi yang cukup berbeda dalam kepanitiaan dan organisasi, namun sebenarnya intinya sama saja. Keduanya sama-sama mencari uang demi keberlangsungan proker yang sedang dijalankan. Jadi sudah tidak heran lagi kalau anak-anak yang masuk divisi ini dicap sebagai ‘juragan’ atau ‘calon pengusaha sukses’.
Salah satu cara paling populer di kalangan anak danus untuk mencari uang tersebut adalah melalui kegiatan danusan. Biasanya pun yang dijual itu makanan atau jajanan pasar. Namun seiring berkembangnya jaman dan perubahan kondisi akibat pandemi, muncullah inovasi cari uang melalui paid promote.
Baca Juga: INKOMPASS Internship: Paid Internship dan Bisa Kerja di PT HM Sampoerna!
Pasti kamu sering kan menemukan beberapa akun temanmu di Instagram posting paid promote? Walaupun memang agak sedikit mengganggu home Instagram kamu, tapi jangan sampai kamu unfollow temanmu hanya karena dia sedang mengemban misi sebagai anak danus ya, kasihan!
Berbeda Dengan Bendahara
Mungkin kamu bingung, kalau sama-sama ngurusin uang, berarti gak ada bedanya sama bendahara dong?
Tentu saja berbeda, Campuspedia Friends! Ibarat kata pabrik, divisi danus adalah mesinnya yang ‘membuat’ uang tersebut, sedangkan bendahara sebagai sistem yang mengatur aliran uangnya. Jadi ketika divisi danus sudah berhasil mendapatkan uang, maka bendaharalah yang akan mengatur dan mencatat setiap uang yang masuk dan keluar untuk keperluan proker yang dijalankan.
Hall – of – Fame Makanan Danusan
Karena sekarang kegiatan mencari dana usaha dilakukan melalui paid promote, thrift shop, dan metode lainnya, jadi mungkin kamu yang masih berstatus mahasiswa baru masih asing nih dengan teknik danusan ‘tradisional’ alias jualan makanan. Untuk kamu yang penasaran, kira-kira makanan untuk danusan tuh apa aja sih? Yuk simak top 3 nya berikut ini:
Baca Juga: IPK Dalam Mencari Kerja, Penting Nggak Sih?
- Risol
Percaya deh, dimanapun kampusmu, apapun prokermu, kalau soal jualan makanan, pasti hampir selalu ada risol di list jualan divisi danus. Gimana nggak? Mayoritas orang doyan sih jadi hampir selalu ludes kalau jualan ini.
- Piscok atau pisang aroma
Selanjutnya ada piscok alias pisang coklat dan pisang aroma yang selalu menjadi andalan dalam kegiatan danusan nih. Gak butuh banyak alasan sebenarnya, karena jajanan yang satu ini memang gak bisa ditolak! Biasanya piscok atau pisang aroma dijual dengan harga sekitar Rp 3.000/pcs.
- Donat
Kemudian ada donat nih. Jajanan manis langganan danus lainnya yang bisa laku karena manis dan lumayan bikin kenyang. Biasanya dijual dengan beraneka toping, mulai dari polos, gula halus, hingga coklat atau bahkan diberi isian. Apapun jenisnya, tetap enak dan pasti laku deh!
Nah, itu dia Campuspedia Friends, sedikit serba serbi mengenai divisi danus dari dunia kepanitiaan. Kalau pandemi bisa segera berakhir, maka kamu bisa merasakan huru hara divisi danus yang sebenarnya! Karena walaupun bikin pusing dan capek, tapi pengalaman yang kamu dapatkan tidak akan bisa kamu lupakan dan bisa jadi bahan cerita turun temurun. Pokoknya seru deh, Campuspedia Friends!
Jangan lupa untuk follow akun Instagram, LinkedIn, Facebook, Twitter, Youtube, dan Official Account LINE dari Campuspedia biar kamu gak makin ketinggalan info seputar kampus, karir, dunia mahasiswa, beasiswa, dan info menarik lainnya.