Jika tertarik untuk melamar kerja di Indomaret, berikut ini langkah-langkah mudah untuk melamar kerja secara online dan berbagai syarat yang diperlukan untuk melamar. Selain itu, jangan lupa untuk menyusun surat lamaran kerja dan Curriculum Vitae (CV) dengan baik dan menarik.
PT Indomarco Prismatama atau yang lebih dikenal dengan nama Indomaret, merupakan salah satu perusahaan ritel terbesar di Indonesia dengan ribuan cabang yang tersebar di seluruh negeri.
Sebelum melamar online, pastikan Anda mengetahui posisi pekerjaan apa yang diinginkan di Indomaret.
Pekerjaan Apa Saja yang Ditawarkan Indomaret?
Berikut adalah beberapa program yang ditawarkan oleh Indomaret beserta syarat melamar kerjanya:
1. Program Magang
-
- Mahasiswa semester 5 ke atas atau memiliki pendidikan minimal D4/S1.
- IPK minimal 3.00.
2. Management Development Program (MDP)
-
- Lulusan S1 dengan usia ≤ 25 tahun.
- IPK ≥ 3.00.
3. Management Development Program Specialist
-
- IPK minimal 3.00.
- Lulusan S1 dengan usia ≤ 25 tahun.
4. Profesional
-
- Memiliki minimal 2 tahun pengalaman kerja.
- Usia maksimal 35 tahun.
5. Pegawai (Staff)
-
- Lulusan SMA/SMK-D3 dari berbagai jurusan.
Setelah mengetahui program yang ingin Anda ikuti, pilih cara melamar kerja di Indomaret secara online atau offline sesuai dengan preferensi Anda.
Cara Melamar Kerja Online di Indomaret
Berikut adalah langkah-langkah mudah untuk melamar kerja di Indomaret secara online:
1. Kunjungi Website Resmi Indomaret
Buka halaman karir Indomaret di https://career.indomaretgroup.com/jobs
2. Pilih Jenis Pekerjaan
Pilih jenis pekerjaan atau program yang ingin Anda lamar, sesuai dengan persyaratan yang telah disebutkan sebelumnya.
3. Pilih Lokasi
Pilih lokasi penempatan pekerjaan yang Anda inginkan.
4. Pilih Lowongan Pekerjaan
Pilih lowongan pekerjaan yang sesuai dengan kriteria Anda dan tekan tombol “Apply”.
5. Isi Formulir Pendaftaran
Isi formulir pendaftaran dengan teliti dan lengkap.
6. Tunggu Konfirmasi
Setelah mengirimkan formulir pendaftaran, bersabarlah menunggu konfirmasi dari pihak Indomaret melalui email, telepon, atau pesan WhatsApp.
Tips Buat Lamaran Kerja Indomaret
Berikut adalah beberapa tips untuk melamar pekerjaan online di Indomaret:
1. Perhatikan Syarat-syarat Lamaran Kerja
Pastikan Anda memenuhi persyaratan yang ditentukan oleh Indomaret untuk setiap posisi pekerjaan yang ingin Anda lamar. Perhatikan persyaratan pendidikan minimum, Indeks Prestasi Kumulatif (IPK), usia, dan lain-lain.
2. Persiapkan Dokumen dengan Baik
Siapkan semua berkas lamaran dengan baik dan lengkap, agar tidak terjadi kesalahan atau kekurangan dokumen.
3. Siapkan Diri untuk Interview Kerja
Persiapkan diri dengan baik untuk menghadapi wawancara kerja. Latih jawaban untuk pertanyaan yang sering diajukan, siapkan pertanyaan yang ingin Anda ajukan kepada HRD, serta persiapkan penampilan yang rapi dan sopan.
Dengan mengikuti langkah-langkah dan tips di atas, Anda dapat melamar pekerjaan di Indomaret secara online dengan lancar dan meningkatkan peluang Anda untuk diterima.***
Baca juga:
- Lowongan Management Trainee Juli 2023, dari Mayora hingga Nestle
- Faktor Usia Dalam Lowongan Pekerjaan Bagi Calon Pekerja
- Lowongan Magang Generasi Bertalenta di BUMN Terkemuka, Peluang Emas untuk Berkembang
Penulis: Carrrera ZN
Referensi:
- https://career.indomaretgroup.com/jobs
- https://www.cakeresume.com/resources/lamar-kerja-di-indomaret