Halo Campuspedia Friends! Kamu tahu gak kalau perusahaan raksasa dunia, Google, memberikan beasiswa juga lho. Beasiswa Google ini namanya Generation Google Scholarship. Nah, beasiswa ini dibuka untuk kaum perempuan yang kuliah di bidang studi Ilmu Komputer.
Baca Juga: Beasiswa LPDP Dibuka Bulan Maret 2021, Apa Saja Yang Harus Disiapkan?
Buat kamu para ciwi-ciwi Ilmu Komputer dan bidang yang sejenis, yuk merapat! Siapa tahu kalian tertarik iya gak?
Generation Google Scholarship
Generation Google Scholarship: for women in computer science portal merupakan beasiswa Google yang terbuka untuk siswa yang memenuhi kualifikasi. Tujuan dari beasiswa Google yang satu ini adalah untuk membantu calon siswa mengejar ilmu komputer yang unggul dan menjadi pemimpin di bidangnya.
Baca Juga: Top 5 Beasiswa Favorit dan Bergengsi Di Dunia Tahun 2021
Bagi kamu yang nantinya lolos beasiswa ini, kamu akan menerima $ 1,000 USD atau sekitar Rp 14.413.600 untuk tahun ajaran 2021-2022. Tentunya penentuan penerima beasiswa ini akan dinilai berdasarkan kinerja akademis, kepemimpinan, kekuatan komitmen terhadap keragaman, kesetaraan, dan juga inklusi.
Persyaratan
- Berjenis kelamin perempuan
- Merupakan mahasiswa tahun pertama atau kedua dalam program sarjana di universitas terakreditasi di Asia Pasifik, negara atau kawasan:
- India
- Taiwan
- Asia Tenggara: Brunei, Kamboja, Indonesia, Laos, Malaysia, Mongolia, Myanmar, Nepal, Pakistan, Filipina, Singapura, Sri Lanka, Thailand, dan Vietnam
- Belajar ilmu computer atau bidang teknis terkait
- Resume atau CV dalam format PDF
- Menunjukkan catatan akademis kuat melalui transkrip nilai terakhir dalam format PDF
- Membuat esai singkat (max. 400 kata) mengenai:
- Contoh bagaiman kalian telah menunjukkan kepemimpinan. Jelaskan apa yang ingin dicapai, peran kalian, bagaimana kalian mempengaruhi orang lain, dan dampaknya. Contoh yang disertakan tidak harus berupa peran kepemimpinan formal atau tradisional.
- Apa tantangan signifikan yang kalian yakini dihadapi oleh wanita di industri teknologi dan bagaimana kalian memandang diri kalian sebagai bagian dari solusi untuk tantangan ini? Dampak ini dapat terjadi dalam banyak cara dan pada skala yang berbeda.
Baca Juga: Millenials, Ayo Miliki 5 Hobi Yang Bikin Pintar Berikut!
Wah, asik juga ya kalau bisa dapat beasiswa dari Google ini! Gimana, Campuspedia Friends terutama yang perempuan? Apakah kalian tertarik?
Jangan lupa untuk follow akun Instagram, LinkedIn, Facebook, Twitter, Youtube, dan Official Account LINE dari Campuspedia biar kamu gak makin ketinggalan info seputar kampus, karir, dunia mahasiswa, beasiswa, dan info menarik lainnya.