Rangkaian Jadwal Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Online 2020 Sumatera Barat telah dibuka. Pra Pendaftaran SMA/SMK/SLB Sumbar sudah berlangsung sejak 16 Juni 2020 hingga 20 Juni mendatang. Pra pendaftaran ini diperuntukan bagi peserta didik yang berasal dari luar provinsi Sumatera Barat, tamatan paket B, tamat sebelum tahun 2020 dan tamat tahun 2020 yang belum terdaftar.
PPDB Online Sumbar 2020 tetap dilaksanakan melalui beberapa jalur sebagai berikut:
- Jalur Zonasi SMA
- Reguler SMK Berdasarkan Nilai
- Jalur Afirmasi dan Inklusi
- Jalur Perpindahan Tugas Orang Tua / Wali
- Jalur Prestasi (Baca juga: Jalur dan Jadwal PPDB Online Jakarta 2020)
Untuk kamu ketahui, berikut rangkuman jadwal dan ketentuan pendaftaran PPDB Online Sumbar 2020 di bawah ini:
Jadwal Pendaftaran untuk Sekolah Berasrama
- Pendaftaran dan Seleksi – 16 s.d 18 Juni 2020
- Pengumuman – 19 Juni 2020
- Pendaftaran Ulang Calon yang Diterima – 19 s.d 21 Juni 2020
Pendaftaran Jalur Zonasi, Afirmasi, Perpindahan Tugas Orang Tua Wali
- Tes Minat Bakat SMK – 10 s.d 18 Juni 2020
- Pendaftaran dan Seleksi – 22 s.d 25 Juni 2020
- Pengumuman Hasil Seleksi – 26 Juni 2020
- Pendaftaran Ulang – 26 s.d 28 Juni 2020
Pendaftaran Jalur Zonasi dan SMK Tahap II
- Tes Minat Bakat SMK 25 s.d 28 Juni 2020
- Pendaftaran dan Seleksi – 29 Juni s.d 1 Juli 2020
- Pengumuman Hasil Seleksi – 2 Juli 2020
- Pendaftaran Ulang Calon yang Diterima – 3 s.d 4 Juli 2020
Pendaftaran Jalur Prestasi
- Pendaftaran dan Seleksi – 6 s.d 9 Juli 2020
- Pengumuman Hasil Seleksi – 10 Juli 2020
- Pendaftaran Ulang Calon yang Diterima – 10 s.d 4 Juli 2020
Tata Cara Pendaftaran PPDB SMA/SMK/SLB Sumatera Barat 2020
- Buka situs PPDB Online Sumbar 2020
- Klik Daftar Sekarang
- Masukan NISN dan Nomor Peserta Ujian SMP/ MTsN
- Memilih jalur pendaftaran yang tersedia sesuai syarat dan ketentuan jalur masing-masing
- Melakukan validasi biodata diri dan memilih alamat dengan Google Maps yang tersedia
- Memilih jenjang pendidikan SMA atau SMK
- Memasukkan nilai
- Menyelesaikan pendaftaran dengan klik “Finish”
- Cek bukti pembayaran
Bagi syarat masuk SMK, calon peserta didik diwajibkan untuk mengikuti Tes Minat Bakat (TBM). Tes ini dibuka pada tanggal 10-18 Juni 2020. Adapun untuk mengikuti Tes Minat Bakat tersebut, calon peserta didik dapat mengakses link ini. (Baca juga: Kemendikbud Resmi Keluarkan Panduan Penyelenggaraan Pembelajaran di Masa Pandemi Untuk Tahun Ajaran Baru 2020/2021)
Ketentuan Umum Pendaftar PPDB Sumbar
- Berusia paling tinggi 21 tahun pada saat pendaftaran.
- Memiliki ijazah SMP/MTs/Program Paket B.
- Bagi peserta didik yang memiliki ijazah dari satuan pendidikan luar negeri, maka ijazah harus memiliki pengesahan dari Direktur Jenderal PAUD, Pendidikan Dasar dan Menengah Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.
- Memiliki akumulasi nilai rapor yang ditentukan berdasarkan nilai lima semester terahir dan/atau prestasi akademik dan non-akademik di luar rapor sekolah.
Ketentuan Khusus Pendaftar PPDB Sumbar
- Tidak Buta Warna (untuk SMK pada kompetensi keahlian tertentu)
- Tes Fisik, Minat, dan Bakat (untuk SMK)
Ketentuan Jalur Zonasi
- Jalur Zonasi memprioritaskan siswa sesuai dengan jarak domisili.
- Kuota jalur domisili paling sedikit 50% dari daya tampung sekolah.
- Calon peserta didik diberi kesempatan untuk mendaftar sesuai dengan zona tempat tinggalnya/ domisili dan/atau Luar Zona, pada zona yang berbatasan.
- Domisili calon peserta didik berdasarkan Kartu Keluarga atau surat keterangan Domisili, diterbitkan minimal 1 tahun sebelum pendaftaran PPDB.
- Jalur zonasi tidak berlaku untuk PPDB SMK.
Ketentuan Jalur Afirmasi
- Jalur Afirmasi diperuntukkan bagi calon peserta didik yang berasal dari keluarga kurang mampu dan Peluang Distribusi Kewilayahan.
- Kuota jalur afirmasi adalah 15% dari daya tampung sekolah.
- Setiap calon peserta didik diberikan mendaftar sesuai dengan zona domisili.
- Setiap calon peserta didik diberikan mendaftar di dalam atau di luar Zona domisili.
- Jalur afirmasi diperuntukkan bagi anak dari keluarga tidak mampu yang dibuktikan dengan Kartu Indonesia Pintar (KIP), Kartu Indonesia Sehat (PKH) dan Jaminan Kesehatan Masyarakat (Jamkesmas).
- Apabila pendaftar dalam satu sekolah melebihi kuota yang tersedia maka pemeringkatan berdasarkan jarak domisili, usia, dan waktu pendaftaran.
Jalur Perpindahan Tugas Orang Tua/ Wali
- Kuota ini hanya 5% dari keseluruhan daya tampung.
- Dibuktikan dengan surat penugasan dari instansi, lembaga, kantor, atau perusahaan yang menugaskan.
- Calon peserta didik jenjang SMA diberi kesempatan untuk mendaftar sesuai dengan zona domisili, atau di dalam/ di luar domisilinya.
- Apabila pendaftar dalam satu sekolah melebihi kuota yang tersedia maka pemeringkatan berdasarkan jarak domisili, usia, dan waktu pendaftaran.
- Dalam hal kuota jalur perpindahan tugas orang tua belum terpenuhi, maka sisa kuota akan dimasukkan dalam jalur zonasi.
Jalur Prestasi Lomba dan Prestasi Rapor
- Calon peserta didik melampirkan hasil perlombaan atau penghargaan di bidang akademik. Dalam hal ini adalah prestasi Olimpiade Sains Nasional (OSN) atau Kompetisi Sains Nasional (KSN).
- Prestasi rapor berdasarkan rata-rata nilai rapor semester I-V dan mata Ujian Nasional 2019.
Jalur Reguler SMK
Ketentuan Umum
- Calon peserta didik SMK diberi kesempatan untuk mendaftar di dalam dan/atau diluar zona tempat tinggal/ domisili.
- Seleksi jalur reguler SMK berdasarkan rerata nilai rapor semester I-V dan rerata ujian nasional tahun 2019.
- Rata-rata nilai rapor dari semester I-V hanya berasal dari nilai pengetahuan (KI-3).
Ketentuan Khusus
- Mengikuti Tes Bakat dan Minat khusus SMK
- Berbadan sehat, tidak buta warna, dibuktikan dengan surat keterangan dokter dari rumah sakit atau puskesmas
- Tidak bertato
- Tidak bertindik telinga bagi laki-laki
- Tidak bertindik lebih dari satu bagi perempuan
- Tinggi badan minimal 155 cm untuk laki-laki dan 150 cm untuk perempuan
Seluruh data dan update informasi lanjutan alur dan ketentuan pendaftaran PPDB Sumbar 2020 ini dapat kamu askes melalui laman resmi PPDB Sumbar 2020. Siapkan diri kamu ya! (Baca juga: Beasiswa SMA di Singapura 2020 FULL)
Jangan lewatkan info seputar pendidikan di Campuspedia. Kamu bisa follow Instagram dan Twitter Campuspedia supaya kamu gak ketinggalan info ter-update dan konten seru lainnya!
Sumber:
PPDB Online Sumbar 2020 (https://ppdbsumbar2020.id/)