Campuspedia – Umumnya, jalur jadwal seleksi mandiri di Perguruan Tinggi Negeri (PTN) baru akan dibuka setelah rangkaian pendaftaran SNPMB selesai.
Tahun ini sendiri, pendaftaran Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) ditutup pada 5 April. Itu artinya, jalur seleksi mandiri akan mulai dibuka sekitar akhir April.
Jika sesuai dengan Permendikbud Nomor 48 Tahun 2022, maka PTN selambat-lambatnya akan membuka pendaftaran seleksi pada Juli 2024.
Melihat adanya hal tersebut, sekarang sudah ada beberapa PTN yang telah mengumumkan jadwal dan syarat pendaftaran jalur seleksi mandiri mereka.
PTN mana sajakah itu? Berikut ini adalah daftar lengkapnya.
Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) UNY
Salah satu PTN yang telah mengumumkan jadwal jalur seleksi mandiri adalah Universitas Negeri Yogyakarta (UNY). PTN satu ini telah membuka pendaftaran mandiri pada 1 April 2024.
UNY memiliki banyak jalur untuk seleksi mandirinya. Berikut ini adalah uraian lebih lanjutnya:
- Seleksi Mandiri Prestasi Akademik S1 yang dibuka pada 1 April s.d. 4 Juli 2024. Seleksi ini dilakukan tanpa tes
- Seleksi Mandiri Skor UTBK SNBT D-IV yang dibuka pada 5 Juni s.d. 12 Juli 2024. Seleksi ini dilakukan tanpa tes
- Seleksi Mandiri Computer Based Test (CBT) Kampus D-IV yang dibuka pada 27 Mei s.d. 1 Juli 2024. Ujian dilaksanakan di kampus UNY pada 8 s.d. 11 Juli 2024
- Seleksi Mandiri Computer Based Test (CBT) Domisili D-IV yang dibuka pada 12 Juni s.d. 15 Juli 2024. Ujian dilaksanakan di rumah (domisili) masing-masing pada 22 s.d. 25 Juli 2024
Seleksi Mandiri Universitas Indonesia (UI)
UI juga telah mengeluarkan jadwal jalur seleksi mandiri di web resmi mereka. Berikut ini adalah uraian singkatnya:
- Prestasi Pemerataan Kesempatan Belajar (PPKB) dan Seleksi Jalur Prestasi (SJP) untuk program sarjana dan vokasi dibuka pada 25 April s.d. 14 Juni 2024. Tidak ada tes pada proses seleksinya
- Seleksi Masuk UI (SIMAK UI) untuk program sarjana dan vokasi pendaftarannya dibuka pada 19 Juni s.d. 8 Juli 2024. Tes seleksi akan dilakukan pada 14 Juli 2024
Jalur Seleksi Universitas Negeri Malang (UM)
Ada banyak jalur seleksi mandiri yang UM tawarkan bagi peserta yang ingin berkuliah di PTN satu ini. Jalur tersebut adalah:
- Seleksi Mandiri Jalur Prestasi yang pendaftarannya akan dibuka pada 1 Mei s.d. 18 Juni 2024 tanpa tes
- Seleksi Mandiri Berbasis Skor UTBK SNBT yang pendaftarannya akan dibuka pada 1 Mei s.d. 15 Juni 2024 tanpa tes
- Seleksi Mandiri Jalur Tes Masuk Berbasis Komputer (TMBK) yang pendaftaranya akan dibuka pada 1 Mei s.d. 4 Juli 2024 dan tes akan dilakukan pada 9 s.d. 10 Juli 2024
Seleksi Mandiri Masuk IPB (SM IPB)
Jadwal seleksi mandiri Institut Pertanian Bogor (IPB) akan dibuka pada awal Mei 2024 nanti. Jalur yang tersedia adalah sebagai berikut:
- Jalur Ketua OSIS yang dibuka pada 1 Mei s.d. 14 Juni 2024 dan dibuka untuk program vokasi
- SM IPB SKor UTBK yang dibuka pada 6 Mei s.d. 19 Juni 2024 dengan syarat skor UTBK
- SM IPB Ujian Online yang dibuka pada 6 Mei s.d. 19 Juni 2024 dengan ujian yang dilaksanakan di rumah peserta masing-masing pada 30 Juni 2024
Seleksi Mandiri ITB (SM ITB)
Institut Teknologi Bandung (ITB) hanya membuka satu jalur seleksi mandiri bernama SM ITB tahun ini. Seleksi ini dilakukan menggunakan kriteria yang tinggi.
Pendaftaran SM ITB akan dibuka pada 21 Mei s.d. 18 Juni 2024 dan tes seleksi dilaksanakan pada 23 Juni 2024.
Seleksi Mandiri Universitas Airlangga (SMUA)
Universitas Airlangga (UNAIR) membuka beberapa jalur untuk seleksi mandiri yang bisa kamu simak jadwalnya berikut ini:
- Mandiri Prestasi dibuka pada 27 Mei s.d. 27 Juni 2024 dan tanpa tes
- Mandiri UTBK dibuka pada 3 Juni s.d. 8 Juli 2024 dan terdapat Tes Kemampuan Akademik (TKA) yang dilaksanakan pada 13 s.d. 14 Juli 2024
- Mandiri Ujian Tulis dibuka pada 10 Juni s.d. 19 Juli 2024 dan tes seleksi dilaksanakan pada 24 s.d. 25 Juli 2024
Itulah daftar PTN yang telah mengumumkan jadwal pendaftaran jalur seleksi mandirinya. Informasi lebih lengkap bisa kamu dapatkan web resmi kampus masing-masing. ***