Campuspedia – Beberapa orang selalu berpikir panjang jika ingin mendaftar ke jalur mandiri beberapa PTN karena masalah biaya. Yang paling menjadi bahan pertimbangan adalah adanya uang pangkal yang mencapai puluhan hingga ratusan juta.
Namun tahukah kamu jika ternyata ada beberapa PTN yang tidak mengenakan uang pangkal?
Rincian Biaya PTN Jalur Mandiri
Kuliah di kampus favorit, terutama di Perguruan Tinggi Negeri (PTN) menjadi banyak impian banyak siswa kelas 12. Mereka bahkan rela mengikuti beragam proses seleksi penerimaan mahasiswa baru, mulai dari jalur tanpa tes, jalur tes, hingga jalur mandiri.
Namun tentunya, ada banyak hal yang perlu dipertimbangkan saat akan mendaftar di jalur mandiri PTN. Salah satunya terkait dengan biaya.
Jika pada jalur penerimaan nasional seperti Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) biaya pendaftarannya sama rata, maka biaya pendaftaran jalur mandiri tergantung pada kebijakan kampus masing-masing.
Biasanya, PTN akan membuka bermacam jenis jalur mandiri, sehingga biaya pendaftaran setiap jenisnya pun juga akan berbeda.
Umumnya, biaya pendaftaran berdasarkan prestasi dan nilai rapor sekitar Rp 0 hingga Rp 200-an ribu. Sementara biaya pendaftaran berdasarkan tes kampus masing-masing atau kelas internasional bisa Rp 200 ribu ke atas.
Selain itu, ada perbedaan antara Uang Kuliah Tunggal (UKT) antara mahasiswa yang masuk lewat seleksi nasional dan jalur mandiri. Biasanya, mahasiswa yang masuk lewat jalur mandiri akan mendapatkan UKT dengan golongan yang lebih tinggi, sesuai dengan kebijakan kampus.
Ada pula uang pangkal (maupun sejenisnya) yang perlu dibayarkan mahasiswa saat pertama kali masuk kuliah, bersamaan dengan pembayaran UKT semester 1.
Sama seperti biaya pendaftaran, besaran uang pangkal ini tergantung pada kebijakan masing-masing kampus.
Besaran uang pangkal pada setiap prodi pun juga berbeda. Namun semakin terkenal dan banyaknya praktek yang dilakukan saat berkuliah di prodi tersebut, besaran uang pangkal akan semakin besar.
Sebagai contoh, uang pangkal prodi Kedokteran Universitas Brawijaya sebesar Rp 150.000.000, sedangkan prodi Akuntansinya sebesar Rp 32.885.000.
PTN Tanpa Uang Pangkal
Mendaftar jalur mandiri di PTN memang bisa jadi sangat mahal karena adanya uang pangkal yang harus dibayarkan.
Namun kamu tidak perlu khawatir karena beberapa PTN berikut membuka jalur mandiri tanpa uang pangkal pada 2023, sehingga kampus ini bisa kamu jadikan referensi nantinya:
1. Universitas Islam Negeri (UIN)
Seluruh UIN di Indonesia tidak dikenai uang pangkal maupun pungutan lainnya. Mahasiswa program diploma dan sarjana hanya akan dikenai UKT tiap semesternya sesuai dengan Keputusan Menteri Agama No. 151 Th. 2019 tentang UKT pada Perguruan Tinggi Keagamaan Negeri.
2. Universitas Negeri Indonesia (UI)
Jalur mandiri S1 program reguler UI pada umumnya tidak dikenai uang pangkal. Hanya saja ada sedikit perbedaan pada UKT-nya.
Di UI, UKT dibedakan menjadi Biaya Operasional Pendidikan Berkeadilan (BOP-B) yang besarannya disesuaikan dengan kemampuan tiap mahasiswa.
Namun jika mahasiswa ingin berkontribusi lebih pada kampus terkait dengan biaya, mereka bisa mengajukan Biaya Pendidikan Pilihan (BOP-P) yang tentu nilainya lebih besar dari BOP-B.
3. Universitas Gadjah Mada (UGM)
Ternyata UGM sudah sejak lama tidak menerapkan adanya uang pangkal. Hanya saja untuk tahun ada kebijakan baru bernama Sumbangan Solidaritas Pendidikan Unggul (SSPU).
SSPU ini hanya dikenakan pada mahasiswa yang masuk melalui jalur Ujian Mandiri Computer Based Test (UM CBT) UGM.
Namun tidak semua mahasiswa yang masuk lewat UM CBT UGM ini akan dikenai SSPU. Hanya mereka yang perekonomiannya lebih lah yang akan dikenai biaya ini.
4. Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS)
ITS membuka pendaftaran Seleksi Mandiri Berbeasiswa bagi mereka yang memiliki prestasi. Jika peserta lolos lewat jalur ini, maka mereka akan dibebaskan dari uang pangkal dan hanya perlu membayar UKT setiap semesternya saja.
5. Universitas Sriwijaya (UNSRI)
UNSRI menjadi salah satu PTN yang tidak memiliki ketentuan uang pangkal bagi mahasiswanya yang masuk lewat jalur mandiri. Hanya saja, ketentuan ini tidak berlaku untuk prodi Pendidikan Dokter.
6. Universitas Terbuka (UT)
UT memiliki 2 skema biaya pendidikan, yaitu Sistem Paket Semester (SIPAS) yang besaran biayanya per semester dan non-SIPAS yang bisa dibayar per-SKS. Semua pilihan tergantung pada kemampuan mahasiswa dalam mengikuti pembelajaran dan keadaan ekonominya.
Skema tersebut juga membebaskan mahasiswa dari adanya uang pangkal maupun biaya lainnya.
Setelah mengetahui informasi di atas, kini kamu tidak perlu ragu lagi untuk mendaftar ke jalur mandiri di PTN incaranmu. Selalu ingat untuk mencari informasi lebih banyak lagi tentang pembiayaan pendidikan kuliah sebelum memutuskan untuk mendaftar ke suatu kampus. ***