Campuspedia – Ada beberapa perguruan tinggi di Indonesia yang membuka bermacam jenis jalur penerimaan mahasiswa mandiri untuk menjaring lulusan SMA sederajat yang berbakat. Salah satu di antaranya adalah jalur ketua OSIS.
Kira-kira Perguruan Tinggi Negeri (PTN) apa saja itu? Berikut daftar PTN yang membuka jalur ketua OSIS berdasarkan data 2023.
Institut Pertanian Bogor (IPB)
IPB membuka penerimaan mahasiswa baru melalui jalur ketua OSIS yang disebut dengan Ketua OSIS Sekolah Vokasi.
Pembukaan jalur mandiri satu ini dilakukan karena IPB ingin menjaring kader-kader pemimpin terbaik yang tidak hanya unggul di kemampuan akademik saja.
Harapannya, melalui penjaringan jalur penerimaan calon mahasiswa baru ini IPB akan mampu mendidik dan mencetak calon pemimpin yang memiliki intelektual tinggi dan memiliki jiwa kemampuan yang kuat.
Ada pun kualifikasi lain yang harus dipenuhi pendaftar, yaitu:
- Pernah menjabat sebagai ketua OSIS sedikitnya selama satu periode di jenjang SMA/SMK yang ditunjukkan dengan bukti Surat Keputusan Kepala Sekolah tentang Pengangkatan Ketua OSIS
- Pendaftar harus lulus pada tahun berjalan
Tahun ini, pendaftaran Ketua OSIS Sekolah Vokasi IPB akan dibuka pada 1 Mei s.d. 14 Juni 2024.
Universitas Sebelas Maret (UNS)
UNS juga membuka penerimaan mahasiswa baru melalui jalur ketua OSIS yang disebut dengan Seleksi Mandiri Jalur Kepemimpinan Muda (SMJKM).
Jalur ini dibuka untuk memberi kesempatan bagi kamu yang ingin mengasah jiwa kepemimpinan sambil meningkatkan kemampuan keilmuan di UNS.
Persyaratan umum yang harus dipenuhi untuk mendaftar lewat jalur SMJKM UNS ini adalah sebagai berikut:
- Merupakan seorang Warga Negeri Indonesia (WNI)
- Lulusan SMA sederajat paling lama 3 tahun terakhir pada tahun berjalan
- Sehat jasmani dan rohani
- Pernah menjabat sebagai Ketua OSIS atau Pramuka yang dibuktikan dengan Surat Keputusan Kepala Sekolah tentang susunan OSiS atau Pramuka
Pendaftar jalur mandiri ketua OSIS satu ini bisa memilih baik dari program sarjana maupun vokasi.
Universitas Airlangga (Unair)
Unair juga membuka kesempatan bagi kamu yang pernah menjabat sebagai Ketua Umum (Ketum) OSIS untuk mendaftar lewat jalur Golden Ticket Unair.
Tidak hanya ketua OSIS, pendaftar yang memiliki prestasi akademis bahkan sampai penghafal Al-Quran memiliki kesempatan untuk masuk lewat jalur mandiri tanpa tes ini.
Biasanya, pendaftaran Golden Ticket Unair ini dibuka awal tahun, jadi pastikan kamu memenuhi ketentuan berikut sebelum mendaftar:
- Merupakan siswa SMA sederajat yang eligible untuk mendaftar di SNBP
- Memilih Unair sebagai pilihan pertama di SNBP
- Memiliki prestasi di bidang akademik dan non-akademik
Universitas Negeri Surabaya (Unesa)
Tidak mau ketinggal, Unesa juga membuka jalur ketua OSIS atau Jalur Prestasi Kepemimpinan.
Uniknya, pada 2023 tidak hanya ketua OSIS saja yang bisa mendaftar, tapi jajaran perangkat OSIS seperti wakil, sekretaris, serta bendahara juga bisa mendaftar.
Tahun lalu, pendaftaran Jalur Prestasi Kepemimpinan Unesa dibuka sekitar bulan Mei.
Persyaratan umum yang harus dipenuhi pendaftar adalah sebagai berikut:
- Merupakan seorang Warga Negara Indonesia (WNI)
- Lulusan SMA sederajat tiga tahun terakhir yang dibuktikan dengan Ijazah atau Surat Keterangan Lulus
- Pernah menjabat sebagai Ketua, Sekretaris, Bendahara, atau wakilnya yang dibuktikan dengan sertifikat atau Surat Keputusan Kepala Sekolah
Sebagai catatan, nantinya pendaftar hanya bisa memilih 1 prodi untuk mendaftar di Jalur Prestasi Kepemimpinan Unesa.
Universitas Hasanuddin (Unhas)
Unhas juga membuka jalur pendaftaran khusus bagi kamu yang pernah menjabat sebagai ketua OSIS yang disebut dengan Jalur Program Pembinaan Bakat Kepemimpinan.
Ketentuan umum yang harus dimiliki pendaftar adalah sebagai berikut:
- Memiliki Nomor Induk Siswa Nasional (NISN) dan prestasi akademik
- Pernah menjabat sebagai Ketua OSIS semasa SMA (atau sederajat)
Perlu diperhatikan bila pendaftar bisa memilih semua prodi untuk Jalur Program Pembinaan Bakat Kepemimpinan Unhas kecuali prodi Pendidikan Dokter, Pendidikan Kedokteran Gigi, Kedokteran Hewan, dan Psikologi.
Pendaftaran mahasiswa baru jalur ketua OSIS ini adalah kesempatan bagus yang diberikan perguruan tinggi di Indonesia untuk kamu yang memiliki jiwa kepemimpinan. Jadi pastikan supaya kamu tidak melewatkan kesempatan ini. ***