Hallo Campuspedia Friends! UB membuka Seleksi Mandiri Universitas Brawijaya (SMUB) tahun 2021 melalui jalur rapor. Jadi bagi kalian yang tidak mengikuti UTBK tahun 2021, kalian bisa nih memanfaatkan kesempatan jalur mandiri PTN berikut ini. Yuk simak informasi mengenai jalur Mandiri rapor UB 2021!
Persyaratan
- WNI
- Lulusan SMA/Sederajat lulusan 2019, 2020, atau 2021
- Ijazah : Bagi lulusan SMA/Sederajat/Paket C tahun 2019 dan 2020.
- Surat Keterangan Lulus : Lulusan SMA/Sederajat/Paket C tahun 2021 yang belum punya ijazah.
- Bagi lulusan sekolah luar negeri wajib menyertakan surat pernyataan ijazah dari Kemendikbud
- Memiliki NISN (terdaftar di NPSN)
- Memiliki kesehatan yang tidak berpotensi mengganggu kelancaran proses belajar nantinya
Baca juga : Jalur Mandiri Universitas Udayana Masih Dibuka, Ini Syarat dan Cara Pendaftarannya
Biaya Pendaftaran Seleksi Mandiri UB jalur rapor
Rp 350.000,- (tiga ratus lima puluh ribu rupiah)
Data Nilai Rapor Yang Diperlukan
- Nilai pengetahuan :
- Matematika
- Bahasa Indonesia
- Bahasa Inggris, dan
- Rata-rata nilai mata pelajaran peminatan/jurusan/kompetensi
- Mengunggah nilai 3 semester dengan ketentuan :
- Lulusan reguler : berkas rapor kelas 11 (semester 1 dan 2), kelas 12 (semester 1). (semester 3, 4, dan 5)
- Lulusan akselerasi 4 semester : berkas rapor kelas 10 (semester 1 dan 2), kelas 11 semester 1. (semester 1, 2 dan 3) jika punya nilai 6 semester ketentuan sama dengan reguler
- Lulusan akselerasi 6 semester : mengunggah berkas rapor kelas 10 (semester 3) dan kelas 11 (semester 1 dan 2). (semester 3, 4, dan 5)
Baca juga : Jalur Mandiri ISI Yogyakarta Program Diploma dan Sarjana
Pilihan Program Studi
- Memilih maksimal 2 program studi
- Bagi lulusan SMK/SMA/MA IPA : Keduanya dapat diisi campuran SAINTEK dan SOSHUM. Atau satu rumpun dua-duanya
- Bagi lulusan SMK/SMA/MA IPS : Hanya dapat memilih 2 prodi dari rumpun SOSHUM
- Program Studi S1 Seni Rupa Murni dan D4 Desain Grafis, WAJIB mengunggah portofolio dengan ketentuan yang telah disebutkan di link berikut!
Timeline
Gelombang I (Program D3, D4, dan S1) :
Pembayaran biaya pendaftaran jalur Rapor | 2 Juni 2021 (pukul 13.00 WIB) – 15 Juni 2021 (pukul 23.59 WIB) |
Pengisian data nilai Rapor dan finalisasi | 2 Juni 2021 (jam 13.00 WIB) – 16 Juni 2021 (pukul 23.59 WIB) |
Pengumuman hasil seleksi | 23 Juni 2021 (pukul 13.00 WIB) |
Baca juga : Jalur Mandiri UM 2021 Menggunakan UTBK Atau Rapor! Bisa Linjur Loh
Gelombang II (Program S1):
Pembayaran biaya pendaftaran jalur Rapor | 17 Juni 2021 (pukul 13.00 WIB) – 12 Juli 2021 (pukul 23.59 WIB) |
Pengisian data nilai Rapor dan finalisasi | 17 Juni 2021 (jam 13.00 WIB) – 13 Juli 2021 (pukul 23.59 WIB) |
Pengumuman hasil seleksi | 17 Juli 2021 (pukul 13.00 WIB) |
Nah itu tadi informasi singkat mengenai seleksi mandiri rapor UB 2021. Karena jalur ini menggunakan nilai rapor, kalian yang tidak ikut UTBK bisa memanfaatkannya dengan baik ya!
Sekian dulu dari minca ya! Jangan lupa follow akun minca yang lain mulai dari Instagram, LinkedIn, Facebook, Twitter, Youtube, dan Official Account LINE biar kamu gak ketinggalan info seputar kampus, karir, dunia mahasiswa, beasiswa, dan info menarik lain.
Fastidious answers in return of this question with solid arguments and describing the whole thing on the topic of that.