Hai Campuspedia-friends!—Di era serba digital ini, banyak sekali yang memanfaatkan konten untuk mempercantik profil pribadi hingga profil bisnis yang dimiliki. Ngomongin soal konten, mustahil kalau gak bahas desain atau visualisasi kontennya juga ya C-friends? Nah, bagi kamu yang lagi mau cari gambar vektor buat mempercantik desain dan bisa download secara gratis, nyari di website mana ya?
Website untuk download vektor gratis yang bisa bikin design kamu makin kece!
.
.
.
A thread pic.twitter.com/AfUa1bp8h4— Siap Masuk Kampus dan Berkarir (@campuspedia_id) September 29, 2020
Sebelumnya, apa sih vektor itu? Vektor adalah gambar yang fleksibel dan kualitasnya juga tetap stabil meskipun ukurannya akan diperbesar melebihi ukuran normal nantinya. Nah, maka dari itu, desain-desain konten atau desain yang lain sangat dapat manfaat dari si vektor ini.
Hanya saja, seperti hasil jepret foto dan karya lainnya, vektor juga punya credits-nya sendiri. Tapi tenang! Buat kamu yang masih mau belajar dan coba-coba, ada nih deretan website yang menyediakan vektor free credits yang bisa kamu download gratis. Penasaran?
Berikut Daftar 11 Website Download Vektor Gratis
Siapa nih yang udah gak asing sama website satu ini? Yup, Freepik menyediakan berbagai foto, ikon, ilustrasi, PSD, dan vektor C-friends! Bahkan, kamu juga bisa loh mengunduh gambar yang kamu mau dalam format AI (Adobe Illustrator), SVG (Scalable Vector Graphics), dan EPS (Encapsulated PostScript).
Gak heran kalau Freepik ini jadi salah satu website favorit para desainer karena menyediakan lebih dari 815.000 gambar atau karya lain, baik itu secara gratis mauoun berbayar.
Kalau sebelumnya Freepik mampu menyediakan 815.000 gambar, FlatIcon lebih banyak lagi nih! Yaitu 961.000 gambar vektor, gratis lagi! Itulah kenapa FlatIcon ini udah terkenal banget sebagai website yang menyediakan gambar vektor terbanyak C-friends.
Kamu juga bisa mengunduh gambar-gambar di FlatIcon yang tersedia dalam format PNG, SVG, EPS, PSD, dan BASE 64.
Kamu lagi cari gambar khusus buat ikon? Bisa nih berkunjung ke website Iconfinder, C-friends!
Karena, di Iconfinder kamu bisa menemukan berbagai gambar ikon berformat SVG sebanyak lebih dari 2.500.000 gambar!
Selanjutnya, di Icons8 yang menyediakan lebih dari 74.000 gambar ikon ini kamu bisa menemukan berbagai gambar dengan format PNG, SVG, EPS, dan PDF, C-friends. Buat mengunduhnya juga gampang banget, kamu tinggal pilih gambar ikon yang kamu mau, terus tarik deh ke fitur edit di sisi layar.
Kamu mau cari-cari sekaligus ingin tahu lebih detail soal ukuran, panjang, tinggi, lebar, dan sebagainya? Bisa nih, mampir ke Iconninja.
Di Iconninja juga telah terdia lebih dari 1juta gambar ikon dalam format PDF dan SVG yang bisa kamu unduh loh C-friends!
Baca juga : 6 Pertanyaan Klise yang Biasa Ditanyakan di Interview Organisasi
Vektor.me menyediakan beragam gambar vektor, logo, dan klip. Sebanyak 280 ribu gambar bisa kamu unduh secara gratis di sini C-friends!
Eits, tapi tetap Vector.me akan menganjurkan kamu untuk memberi atribusi pada para desainer dari gambar tersebut jika kamu memakai gambar mereka. Kamu bisa memberi atribusi dengan memberi keterangan nama desainer pada hasil desain kamu nantinya.
Yang ketujuh, Vector4free. Nah, kalau misal dibandingkan dengan keenam website diatas, gambar yang disediakan Vector4free ini lebih sedikit C-friends, hanya sekitar 1.500 gambar ikon dan vektor.
Namun, jangan khawatir! Kualitasnya juga oke kok C-friends, apalagi kamu juga bisa mengunduh secara gratis untuk keperluan pribadi kamu.
Walaupun di Vecteezy ini gak semua gambar bisa diunduh gratis, tapi mereka selalu memperbarui stok gambar setiap harinya loh C-friends!
Banyak banget desainer yang men-apply hasil karya mereka ke situs The Noun Project ini loh C-friends! Sebab, The Noun Project punya pustaka atau penyimpanan gambar yang bisa digunakan dalam kualitas High Definition (HD).
Tapi, untuk memproses gambar dari website ini, harus lewat Adobe Illustrator atau CorelDraw dulu C-friends. Karena format gambar yang tersedia hanya dalam SVG saja.
Setelah mengunduh gambar kamu masih bingung untuk memprosesnya? Tenang, kamu bisa nih mampir ke Pictonic!
Di Pictonic, selain berbagai gambar ikon yang bisa kamu unduh kamu juga bisa baca tips dan panduan pada blog yang disediakan Pictonic.
Selain itu, Pictonic yang merupakan genertor font ikon yang ringan dan inovatif, serta menyediakan lebih dari 2700 ikon ini, juga dapat ditata dengan CSS.
Yang terakhir adalah Dribble!
Dribble telah dikenal sebagai website tempat berbagi gambar dan karya antara para desainer. Mereka juga menyediakan gambar-gambar berkualitas tinggi hampir setiap harinya loh C-friends!
Kamu juga bisa menemukan gambar-gambar yang gak kamu temuin di situs lain! Asal kamu menggunakan kata kunci yang tepa ya C-friends!
Baca juga : 7 Alternatif Pekerjaan Online Tanpa Harus Ngantor
Nah, itu dia daftar 11 Website Download Vektor Gratis! Gimana? Adakah yang sudah pernah kamu kunjungi C-friends?
Yuk, biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, jangan lupa kepoin sosial media Campuspedia ya!
Instagram: @campuspedia
Youtube: Campuspedia
Twitter: @campuspedia_id
OA Line: @dbh9820y
Facebook: Campuspedia
LinkedIn: Campuspedia
Comments 1