Hai Campuspedia-friends!—Revolusi industri 4.0 kini sudah tak asing di telinga ya C-friends? di era digital ini, teknologi semakin maju dan informasi semakin mudah diakses. Namun, selain itu persaingan dalam dunia kerja juga semakin tinggi. Jadilah penguasaan bahasa asing jadi begitu penting untuk mempersiapkan karir, salah satu caranya dengan mengikuti tes TOEFL.
Bahasa asing menjadi salah satu kunci penting yang mendukung kualitas dan kelebihan kita untuk bersaing di era digital ini C-friends. Juga, ketika mampu menguasai bahasa asing, terutama bahasa internasional—bahasa inggris, kita bisa lebih mudah terhubung dengan dunia.
Salah satu tes kompetensi bahasa inggris yang sudah dikenal sejak dulu adalah TOEFL atau Test Of English as Foreign Language. Nah, ini bisa jadi pilihan buat kamu yang penasaran seberapa jauh kemampuan bahasa inggrismu.
Baca juga : Mau Coba Tes TOEFL Gratis dan Seminar Beasiswa? Ikutan TOEFL Fair Campuspedia Aja!
Kira-kira seberapa penting TOEFL dalam Persiapan Karir ya?
Apa itu TOEFL?
TOEFL adalah tes kemampuan bahasa inggris bagi orang asing (yang bukan native inggris). TOEFL sendiri pertama kali diselenggarakan oleh Education Testing Service di New Jersey, Amerika Serikat, pada tahun 1963. Mereka menggunakan TOEFL sebagai tolak ukur kemampuan bahasa inggris mereka ketika ingin melanjutkan ke pendidikan yang lebih tinggi.
Maka dari itu, TOEFL ini lebih berorientasi pada American English, bukan seperti IELTS yang berorientasi pada British English.
Jenis TOEFL Apa Saja?
Di Indonesia, ada dua jenis TOEFL, yakni Internasional dan Institusional. TOEFL berskala internasional diakui hampir semua institusi pendidikan. Sedangkan skala institusional, hanya beberapa universitas saja yang memperbolehkan dan mengakuinya.
Biasanya, tes ini akan memakan waktu sekitar tiga jam dan dibagi menjadi 4 bagian tes, yaitu:
- Reading Comprehension
- Grammar Structure and Written Expression
- Writing
- Listening Comprehension
Lalu, TOEFL terus berevolusi dan akhirnya ada 3 format dan penilaian, yaitu: Paper Based Tes (PBT), Computer Based Test (CBT), dan yang terbaru adalah Internet Based Test (iBT)
Di iBT, akan diuji kemampuan bahasa inggris mulai dari Reading, Writing, Listening, dan Speaking, secara valid, objektif, dan terfokus bagi siapapun yang mengikuti tes TOEFL ini.
Kenapa TOEFL Penting?
Setelah kita lebih mengenal tentang TOEFL, sebenernya seberapa penting sih TOEFL ini?
-
Tolak Ukur Kemampuan Bahasa Inggris yang Valid
Seperti yang sudah disinggung sebelumnya, TOEFL bisa dijadikan tolak ukur kemampuan bahasa inggris kita secara valid dan komprehensif C-friends! Bahkan ketika seseorang lancar berbahasa inggris, belum tentu kemampuan bahasa inggrisnya memadai dan valid.
Dari empat kategori tes, Reading, Writing, Listening, dan Speaking, kita bisa lebih jelas nih mengetahui seberapa jauh kemampuan bahasa inggris kita. Kita juga bisa menjadikan hasil tes sebagai bahan evaluasi nantinya untuk memperbaiki kekurangan ketika dirasa perlu.
-
Pengakuan dalam Kemampuan Bahasa Inggris
Dengan hasil skor TOEFL yang diperoleh, kita bisa tahu apakah skor itu telah melampaui standar atau belum. Nah, ketika kita punya skor yang diatas rata-rata itu, kita akan dapat poin plus nih serta diakui secara valid kemampuan bahasa inggris kita.
-
Persayaratan Untuk Melanjutkan Studi
Sudah tidak menjadi hal baru kalau tes TOEFL menjadi salah satu persyaratan bagi kamu yang ingin melanjutkan studi ke jenjang berikutnya baik dalam negeri maupun luar negeri. Entah melakukan tes di lembaga bahasa ataupun dari universitasnya sendiri.
Loh kok dalam negeri jug? Eits, jangan salah, beberapa universitas unggulan dalam negeri juga meminta calon mahasiswanya untuk menyertakan hasil tes TOEFL loh C-friends!
-
Persyaratan Apply Beasiswa
Nah, selain sebagai persyaratan untuk melanjutkan studi ke jenjang yang lebih tinggi, tak jarang tes TOEFL juga dijadikan persyaratan buat apply beasiswa. Umumnya, persayaratan dari lembaga yang menawarkan beasiswa studi ke luar negeri.
Hal itu bertujuan untuk tolak ukur kemampuan bahasa inggris yang valid dan memastikan kalau calon penerima beasiswanya tidak akan sulit berinteraksi serta adaptasi dengan lingkungan baru di luar negeri. Jadi lebih mudah deh belajar dan komunikasinya!
-
Nilai Plus dan Syarat Saat Melamar Kerja
Lebih jauh lagi, tes TOEFL juga akan sangat berguna ketika kamu sedang mempersiapkan karir dan mulai mencari pekerjaan. Kini, bahasa inggris telah dianggap sebagai bahasa basic yang sering digunakan di dunia profesional.
Tak jarang, beberapa perusahaan juga menjadikan TOEFL menjadi salah satu persyaratan yang harus dimiliki calon karyawan. Apalagi, jika kamu sudah berencana untuk meniti karir di perusahaan multinasional bahkan internasional, maka persiapkan TOEFL-mu mulai sekarang ya!
Baca juga : Mudah! Ini 7 Cara Ampuh Belajar Pelafalan Aksen British
Nah, itu dia C-friends 5 Manfaat yang akan kamu dapatkan dengan tes TOEFL, ternyata penting banget ya? Kalau kamu sudah mulai mengasah bahasa inggrismu dan penasaran sudah seberapa jauh kemampuanmu, ada kabar gembira nih!
Campuspedia sedang menyelenggarakan TOEFL Fair Campuspedia 2020!
Yang akan diselenggarakan pada:
Tanggal : 16-18 Oktober 2020
Tempat : Daring, di website Campuspedia Edu atau di toefl.campuspedia.id
Pukul : 06.00-23.59. Alokasi waktu pengerjaan ±115 menit.
Nah, di TOEFL Fair Campuspedia, kamu bakal dikasi opsi waktu pengerjaan yang lama, jadi lebih fleksibel deh kamu mau ngerjainnya kapan, C-friends!
Gak hanya itu, kamu juga bisa ikutan Seminar Beasiswa dan dapat fasilitas tes TOEFL yang lebih lengkap dengan hanya Rp 19,900 aja! Dengan speaker Dewantoro Ratri, Founder dari MainKata Translation Studio dan Ngonten_ID, dan Awardee dari Fulbright Foreign Language Teaching Assistant di University of Georgia, Amerika Serikat.
Gimana? Menarik kan C-friends? Yuk, tunggu apa lagi? Kami tunggu kamu di TOEFL Fair Campuspedia ya!
Yuk, biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, jangan lupa kepoin sosial media Campuspedia ya!
Instagram: @campuspedia
Youtube: Campuspedia
Twitter: @campuspedia_id
OA Line: @dbh9820y
Facebook: Campuspedia
LinkedIn: Campuspedia
Comments 1