Kemendikbud RI akan memberi bantuan kuota gratis internet bagi para pendidik dan peserta didik selama masa Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ). Kebijakan ini dilaksanakan untuk memperlancar proses belajar mengajar peserta didik selama pandemi Covid-19. Program ini berlaku melalui Surat Edaran 8202/C/PD/2020 tanggal 27 Agustus 2020 dengan masa tenggat pengumpulan nomor HP hingga 31 Agustus 2020. Namun, masa pengumpulan nomor HP ini telah diperpanjang hingga 11 September mendatang. Lalu bagaimana cara dapatkan kuota gratis dari Kemendikbud untuk pelajar dan mahasiswa ini?
Kuota gratis yang diberikan Kemendikbud ini secara rinci sebanyak 35 GB/bulan untuk para siswa, 42 GB/bulan untuk kalangan guru, dan 50GB/bulan bagi para dosen dan mahasiswa. Kuota gratis ini akan diperoleh selama 4 bulan lamanya dengan masa penyalurannya dari bulan September hingga Desember 2020.
Cara Dapatkan Kuota Gratis Dari Kemendikbud untuk Pelajar
Kuota gratis bagi guru dan pelajar dapat diperoleh oleh sekolah-sekolah yang telah melengkapi identitas nomor telepon siswa dan guru ke Dapodik. Dapodik atau Data Pokok Pendidikan adalah sistem untuk mendata pendidikan dalam skala nasional yang terpadu. Dapodik ini berisi data pokok pendidikan mulai dari satuan pendidikan, peserta didik, pendidik dan tenaga kependidikan. Data inilah yang akan dimanfaatkan dalam berbagai kebijakan pendidikan yaitu BOS, Bansos, Tunjangan, UN, termasuk kebijakan pemberian kuota gratis internet dari Kemendikbud. Aplikasi Dapodik ini memerlukan prosedur pengisian data yang dapat dilihat pada buku panduan ini.
Ketentuan Kuota Gratis dari Kemendikbud untuk Mahasiswa
Sementara itu, bagi para mahasiswa, bantuan kuota gratis ini rencananya diberikan kepada semua mahasiswa aktif yang mengikuti pembelajaran daring dalam bentuk pulsa. Dirjen Dikti, Nizam, mengatakan bahwa skema pemberian bantuan, syarat dan ketentuan untuk mahasiswa yang menerima bantuan ini sedang dipersiapkan petunjuk teknisnya. Adapun mahasiswa yang mendapatkan kuota gratis ini adalah yang terdata oleh pihak kampus dan langsung dikirim ke nomor yang digunakan dan didaftarkan oleh mahasiswa tersebut.
Dirjen Dikti juga telah melakukan kerja sama dengan operator telekomunikasi XL Axiata untuk akses kuota murah bagi para mahasiswa. Seperti dilansir dari Tirto.id, Nizam menyatakan bahwa kerja sama ini dilakukan untuk memenuhi kebutuhan proses pembelajaran dosen dan mahasiswa. Diharapkan seluruh mahaiswa dan dosen di perguruan tinggi mampu memperoleh layanan murah dan dengan jangkauan seluas mungkin.
“Kami sudah survei bahwa rata-rata kebutuhan penggunaan data untuk pembelajaran jarak jauh adalah 50GB per-bulan, sementara daya beli masyarakat untuk kuota dibawah Rp 100.000. Maka dari itu perlu disediakan layanan internet seramah mungkin sesuai dengan kantong mahasiswa,” ungkap Nizam, dikutip dari Tirto.id.
Jangan lewatkan info seputar pendidikan di Campuspedia. Kamu bisa follow Instagram, Twitter, Facebook, Linked In, OA Line dan Youtube Campuspedia supaya gak ketinggalan info ter-update dan konten seru lainnya.
Sumber:
Tirto.id. 2020. Cara Dapatkan Kuota Gratis Kemendikbud September-Desember 2020 (https://tirto.id/f1W5).