Untuk kamu para lulusan SMA/sederajat yang ingin melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi, akan ada 6 (enam) macam jalur masuk yang bisa kamu ikuti, salah satunya yaitu SBMPTN. SBMPTN ini sangat terbuka untuk pelajar yang baru lulus sekolah terlebih untuk kamu yang sempat gap year (maksimal 3 tahun), lho. ?
Berbicara tentang SBMPTN, tentu kamu tidak asing dengan istilah try out juga, bukan? Yaitu sejenis tes uji coba berisikan tentang gambaran soal-soal yang akan keluar pada tes di hari-h nantinya. Mungkin kamu bertanya-tanya, sebenarnya apa aja sih manfaatnya mengikuti try out itu, emang penting, ya? Yuk, langsung simak penjelasan berikut, agar kamu mendapat bayangan yang lebih luas lagi tentang try out SBMPTN ini. ?
1. Memperkaya Latihan Soal
Semakin banyaknya latihan soal yang akan kamu kerjakan, tentu itu akan membuatmu semakin terbiasa dengan bentuk soal yang ada. Percayalah, kemampuan seseorang akan semakin terasah karena frekuensi latihan yang tinggi, salah satunya ya dengan cara mengikuti try out ini. ?
2. Mengukur Kemampuan
Selain memperkaya latihan soal, manfaat selanjutnya yang akan kamu dapatkan dengan mengikuti try out adalah kamu dapat mengukur sejauh mana kamu bisa mengerjakan soal-soal yang ada. Kamu juga akan mengetahui jenis soal mana yang belum kamu kuasai. Ingat, ya! saingan kamu itu tidak sedikit, lho. Jangan anggap remeh ‘sainganmu’ yang juga berusaha keras untuk dapat berhasil di tes SBMPTN ini.
Jadi, jangan buang kesempatan untuk mengikuti try out, ya!
3. Melatih Manajemen Waktu
Selama try out berlangsung, kamu akan dihadapkan suasana seperti tes SBMPTN sungguhan. Akan ada timer yang terbatas dengan jumlah soal yang tidak sedikit, tentu kamu harus pintar-pintar membagi waktu untuk menjawab setiap soal yang ada. Juga, kamu akan dilatih untuk menguasai trik manajemen waktu yang baik dalam mengerjakan soal seefektif mungkin agar tidak kehabisan waktu.
4. Melatih Konsentrasi
Selain melatih manajemen waktu, tentu saja selama try out berlangsung kamu juga akan dilatih untuk berkonsentrasi. Konsentrasi akan didapat jika hati dan pikiran kita merasa tenang. Nah, dengan mengikuti try out tentu kamu tidak akan ‘kaget’ dengan apa yang akan kamu hadapi selama mengerjakan the real tes SBMPTN nantinya. Jadi, konsentrasi juga harus dilatih dari jauh-jauh hari, ya!
5. Motivasi Diri
Ini dia manfaat terakhir yang akan kamu dapatkan. Dengan mengikuti try out, terlebih bila hasil yang didapat cukup memuaskan dan membuatmu tersenyum bahagia, tentu kamu akan semakin bersemangat untuk segera mengikuti tes SBMPTN-nya, kan? Dan untuk kamu yang mungkin hasil try out nya masih kurang memuaskan, jangan pernah berkecil hati. Toh itu masih uji coba, masih banyak kesempatan mu untuk banyak berlatih mengerjakan soal lagi. ?
Tuh, banyak juga kan manfaat mengikuti try out SBMPTN? Yakin enggak mau coba? ? Oh, iya, mau ngasih info juga, nih. Kalau @campuspedia lagi ngadain Try out SBMPTN Online gratiss, lho! Iya, gratis! Langsung aja ke link berikut untuk info lebih lengkapnya, ya! ?
Tryout Online Gratis Campuspedia
Semangat terus untuk kamu pejuang SBMPTN! Semoga berhasil masuk ke perguruan tinggi impianmu, ya! ???
Comments 2