Halo Sobat Campuspedia! Sekarang Minca punya informasi lagi buat kamu camaba 2021. Ga disangka ya waktu cepat banget, bahkan udah ada beberapa kampus swasta yang membuka Penerimaan Mahasiswa Baru 2021 nih. Kalau kita beralih ke PTN, rasanya uda bentar lagi mau SNMPTN ya. Selang beberapa bulan dari SNMPTN, uda mau UTBK. Ngomong-ngomong masalah kuliah ya, kira-kira kamu uda tahu belum sih mau ambil jurusan apa?Jika kamu ingin masuk Kedokteran, maka pas banget sama yang Minca mau bahas hari ini. Bisa dibilang Kedokteran ini banyak peminatnya ya. Oleh karena itu, kalau kamu sudah fix banget untuk ambil Kedokteran, kamu udah harus cari-cari nih kampus mana yang kamu incar. Buat kamu yang masih bingung, nih Minca kasih referensi ya. Jadi, ini adalah Jurusan Kedokteran Terbaik di Indonesia menurut THE WUR 2021!
Universitas Indonesia
- Nilai keseluruhan: 25,1 – 30,1
- Sitasi (citations): 15,2
- Pendapatan industri (industry income): 84,5
- Pandangan internasional (international outlook): 51,3
- Riset (research): 20,7
- Pengajaran (teaching): 37,6
Universitas Brawijaya
- Nilai keseluruhan: 10.3 – 25
- Sitasi (citations): 10,2
- Pendapatan industri (industry income): 36,3
- Pandangan internasional (international outlook): 21,9
- Riset (research): 8,7
- Pengajaran (teaching): 16,9
Universitas Diponegoro
- Nilai keseluruhan: 10,3 – 25,0
- Sitasi (citations): 15
- Pendapatan industri (industry income): 43,2
- Pandangan internasional (international outlook): 26,5
- Riset (research): 10,5
- Pengajaran (teaching): 21,1
Universitas Gadjah Mada
- Nilai keseluruhan: 10,3 – 25,0
- Sitasi (citations): 13,1
- Pendapatan industri (industry income): 56,7
- Pandangan internasional (international outlook): 38,4
- Riset (research): 12,3
- Pengajaran (teaching): 24,2
Universitas Padjadjaran
- Nilai keseluruhan: 10,3 – 25,0
- Sitasi (citations): 14,5
- Pendapatan industri (industry income): 40,5
- Pandangan internasional (international outlook): 22,0
- Riset (research): 8,6
- Pengajaran (teaching): 22,5
Baca Juga: Berikut 9 Perguruan Tinggi Terbaik Indonesia Versi THE World University Rankings 2021!
Setelah melihat list Kedokteran terbaik di Indonesia versi THE WUR 2021, apa kampus incaran mu termasuk? Wah kalau iya, bisa dijadiin motivasi nih untuk terus belajar UTBK nya ya. Jangan lupa kalau anak Kedokteran itu harus menjadi long life learners ya. Terus semangat, jangan pantang nyerah duluan kalau belum bertanding. Semoga kamu bisa jadi maba Kedokteran 2021! Ditunggu kabar baiknya ya. Jangan lupa untuk follow Instagram, LinkedIn, Facebook, Twitter, Youtube, dan Official Account LINE kami agar kamu terus update mengenai tips and trick, info kampus, beasiswa, dan masih banyak lainnya.