Info seputar pelaksanaan UTBK terus diperbaharui setiap harinya. Berbagai keputusan pun diambil demi lancarnya pelaksanaan UTBK di masa pandemi sekarang ini. Baca juga: Jalur Mandiri dengan Nilai UTBK Akan Dievaluasi
Pelaksanaan UTBK yang memiliki banyak perbedaan dari tahun sebelumnya diakibatkan karena adanya pandemi virus corona atau COVID-19 di Indonesia. Baca juga: UTBK-SBMPTN Akan Dilaksanakan 2 Gelombang? Berbagai protokol kesehatan pun dibuat demi terselenggaranya pelaksanaan tes dengan lancar. Walau memang saat realisasinya banyak menemui hambatan. Baca juga: LTMPT Kembali Terbitkan Surat Edaran Baru Mengenai Persyaratan Kesehatan Dalam Pelaksanaan UTBK & SBMPTN 2020
Melansir dari akun resmi Instagram LTMPT, Sabtu (11/7/2020) kemarin, diumumkan jika ada beberapa lokasi UTBK 2020 di Jakarta dan Palembang, yang semula menjadi lokasi ujian tetapi dibatalkan karena tidak memiliki izin dari instansi terkait.Berikut adalah penjelasan lebih lanjut mengenai kedua wilayah tersebut:
1.Sehubungan dengan Pusat UTBK Universitas Negeri Jakarta ( UNJ) yang berlokasi di Universitas Islam Negeri ( UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta, dan Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ). Kedua kampus tersebut tidak dapat dilaksanakan UTBK karena belum mendapatkan izin dari Satgas Covid Daerah. Untuk itu diinformasikan kepada seluruh peserta UTBK 2020 yang mendapatkan lokasi ujian di UIN Syarif Hidayatullah Jakarta dan UMJ akan direlokasi dan mengikuti UTBK pada Tahap II.
Selanjutnya, peserta dipersilakan login pada laman https://portal.ltmpt.ac.id dan mencetak kembali kartu peserta UTBK untuk melihat detail tempat tes UTBK terbaru.
2. Info lain ialah pelaksanaan UTBK Tahap I di Pusat UTBK Universitas Sriwijaya (Unsri) berlokasi di Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Fatah juga tidak dapat dilaksanakan. Ini tentunya karena belum mendapatkan izin dari Satgas Covid Daerah.
Maka bersama ini diinformasikan kepada seluruh peserta UTBK-SBMPTN 2020 yang mendapatkan lokasi ujian di UIN Raden Fatah akan direlokasi dan mengikuti UTBK pada Tahap II. Selanjutnya, siswa dipersilakan untuk login pada laman https://portal.ltmpt.ac.id dan mencetak kembali kartu peserta UTBK untuk melihat detail tempat tes UTBK terbaru.
Nah itu dia informasi terbaru dari LTMPT mengenai relokasi beberapa wilayah pelaksanaan UTBK. Semangat untuk kalian para peserta. Jangan lupa untuk terus update info – info seputar pelaksanaan UTBK ya. Yuk tetap semangat dan jangan lupa jaga kesehatan! Semangat, calon mahasiswa! Semoga sukses! ??♀️??♂️
Sumber referensi resmi: https://ltmpt.ac.id/
Biar ga ketinggalan info seputar kampus, yuk follow official Instagram, facebook, twitter, dan OA LINE Campuspedia!