Saat ini Instagram menjadi media social yang banyak diminati oleh kaum millennial. Bahkan di Indonesia sendiri jumlah pengguna aktif dilaporkan mencapai 61.610.000 (pengguna aktif bulanan Instagram bulan November 2019). Selain dapat megunggah foto, mereka juga bisa membagikan video serta berbalas komentar atau pesan dengan mudah. Hal ini tidak melulu menjadikan Instagram sebagai ajang pamer, justru dapat menjadi media informatif dan menarik. Sehingga tak sedikit akun Instagram yang memuat konten informatif dan unik.
Golongan mahasiswa yang saat ini mengenyam pendidikan kuliah banyak yang menggantungkan Instagram untuk memperoleh informasi. Meskipun begitu, hati-hati dengan penyebaran berita hoax yang tak sedikit juga berasal dari Instagram. Nah, biar kamu dapat penyegaran dan informasi yang up to date dan no hoax berikut 5 akun Instagram yang harus kamu follow:
Akun Glints Indonesia (@glintsid) membantu para Job Seeker menemukan jodohnya. Namun, tidak masalah bagi mahasiswa untuk memfollownya. Pasalnya, akun dengan followers 471 ribu ini memposting setidaknya 2 postingan/hari yang memberikan informasi beragam terkait dunia kerja. Kamu dengan mudah akan menemukan kesalahan-kesalahan yang sering terjadi saat membuat surat lamaran, kesalahan-kesalahan yang sering terjadi saat interview serta informasi lain yang menarik dan bermanfaat.
-
Info Beasiswa
Akun Info Beasiswa (@info_beasiswa) ini memberikan informasi terkait beasiswa yang sedang buka. Akun dengan followers 1,2 juta ini sangat informaf dan update. Setiap postingan beasiswa disertakan dengan link website beasiswa terkait. Sehingga kita dengan mudah mengakses sumber informasi resmi dari beasiswa tersebut. Selain informasi terkait beasiswa, akun ini juga memposting informasi magang dan sering memberikan give away kepada pengikutnya.
Campuspedia (@campuspedia) memberikan informasi dan juga tips trik serta motivasi dalam menjalani kehidupan sebagai mahasiswa. Rupanya tidak hanya mahasiswa, namun sasaran akun ini juga calon mahasiswa. Campuspedia juga kerap mengadakan internship sehingga kamu dapat mengaktifkan notifikasi supaya tidak ketinggalan informasi. Akun dengan followers 180 ribu ini, setidaknya memposting 3 postingan/hari sehingga kamu dapat dengan mudah untuk mendapatkan informasi, motivasi atau tips and trik yang menarik.
-
Info Lomba
Jika kamu ingin menambah pengalaman serta prestasi, jangan lupa untuk follow akun info lomba (@infolomba) yang akan update lomba-lomba terbaru. Di akun ini, informasi yang diberikan terkait sebuah lomba sangat jelas. Akun dengan 391 ribu followeers ini memberikan informasi lomba yang beragam mulai dari sains, teknologi hingga olahraga. Kamu juga diberikan CP atau link untuk menanyakan seputar lomba jika memang ada yang belum dipahami.
Akun resmi milik Kementerian Riset dan Teknologi/Badan Riset dan Inovasi Nasional Republik Indonesia (@kementerianristekbrin) memberikan informasi terkait kebijakan dan kegiatan di lingkup kerjanya. Kamu bisa update apa yang sedang digarap dan dijalankan untuk pembenahan Pendidikan di Indonesia. Jadi, ini bisa jadi bentuk kepedulianmu juga dalam mengawal pemerintahan.
Nah, itulah 5 akun Instagram yang bisa kamu follow untuk memberikan informasi yang akurat dan bermanfaat. Jangan lupa lakukan interaksi dengan akun-akun tersebut ya!
Comments 2