Ingin Kelola Kampusmu di Campuspedia ? Yuk Gabung DISINI
Ingin Kelola Kampusmu di Campuspedia ? Yuk Gabung DISINI
Arsip adalah rekaman dari segala kegiatan yang otentik dalam berbagai bentuk media. Ilmu tentang mekanisme pengelolaan kearsipan, membuat model kearsipan, proses pencarian, analisa dan pelaporannya dipelajari pada program studi Ilmu Kearsipan. Di sini kita akan diberikan pengetahuan bahwa arsip itu bayak jenisnya, dan cara penanganannya pun berbeda-beda, termasuk macam-macam standarisasi kearsipan dari peraturan pemerintah dan undang-undang nasional maupun internasional._x000D_ _x000D_ Ilmu mengenai kearsipan sebenarnya sudah ada sejak lama, hanya saja jarang sekali ada perguruan tinggi yang fokus dalam studi ini. Pada beberapa perguruan tinggi Ilmu Kearsipan merupakan bagian dari Ilmu Perpustakaan dan Informasi.
Selama ini pengelola kearsipan terutama di lembaga pemerintahan daerah banyak diisi oleh tenaga yang kurang berkompeten. Selain itu profesi arsiparis tidak banyak mendapat perhatian, sehingga program studi ini tidak begitu banyak peminat, padahal kebutuhan akan arsiparis profesional sangat tinggi.
Kearsipan memegang peran yang sangat penting bagi jalannya suatu organisasi atau perusahaan sebagai sumber informasi, bahan dokumentasi, dan juga sarana komunikasi. Karenanya lulusan Ilmu Kearsipan akan dibutuhkan, tidak terbatas di bidang perusahaan apapun, baik BUMN, swasta, ataupun lembaga pemerintahan.
1
2
3
4
5