Pencarian Prodi - Ilmu Pemerintahan| Campuspedia-Student Platform

Ilmu Pemerintahan

Sosial Humaniora

Deskripsi

Program studi Ilmu Pemerintahan mempelajari tentang manajemen atau pengelolaan organisasi publik, diantaranya lembaga legislatif, eksekutif, yudikatif, dan lembaga lainnya yang berfungsi dalam menjalankan fungsi negara, yang diatur dalam undang-undang. Disini kamu akan memahami tugas-tugas administrasi, manajemen, dan organisasi pada badan-badan publik. Kamu juga akan dibekali dengan skill public speaking, negosiasi, dan pengetahuan politik.

Keunggulan

Kalau kamu tertarik untuk terjun ke dunia politik dan pemerintahan, program studi ini bisa jadi pilihan yang tepat untuk kamu. Pemerintahan Indonesia yang masih sangat dinamis dan menjunjung tinggi demokrasi masih membutuhkan orang-orang yang sangat memahami ilmu pemerintahan.

Prospek

Profesi yang diutamakan bagi para lulusan prodi Ilmu Pemerintahan biasanya terkait dengan birokrasi dan administrasi pemerintahan. Lulusan prodi ini dapat berkarir sebagai aparat pemerintahan pusat maupun daerah, staf atau anggota legislatif, dan anggota partai politik. Lulusan Ilmu Pemerintahan juga dapat terjun sebagai konsultan atau pengamat politik dan pemerintahan, menjadi aktivis di berbagai LSM dan Ormas, bahkan tidak tertutup kemungkinan untuk menjadi jurnalis politik.

Mata Kuliah

1
Pendidikan Kewarganegaraaan
2
Pengantar Ilmu Politik
3
Sistem Hukum Indonesia
4
Sistem Sosial Budaya Indonesia
5
Pengantar Ilmu Pemerintahan
6
Teori-teori Politik dan pemerintahan
7
Sistem Perekonomian Indonesia
8
Statistik Sosial
9
Ekologi Pemerintahan
10
Manajemen SDM Pemerintahan
11
Sistem Pemerintahan di Indonesia
12
Sistem Politik Indonesia
13
Hukum Tata Pemerintahan
14
Sistem Pemerintahan Daerah
15
Etika Politik dan pemerintahan
16
Sistem Kepartaian dan Pemilu di Indonesia
17
Organisasi & Manajemen Pemerintahan
18
Kepemimpinan dalam Pemerintahan

Karakter sesuai

Tekun
Kritis
Rasional
Terstruktur
Independen
Berwawasan luas
Senang menganalisis
Keterampilan komunikasi
Keterampilan interpersonal
Senang memecahkan masalah
Bisa bekarjasama dengan team

Profesi Terkait

1

Spesialis Hubungan Masyarakat

2

Pengawas dan Penyelidik Properti Pemerintah

3

Wartawan

4

Dosen (Secara umum)

5

Peneliti Politik

6

Hubungan Masyarakat

7

Konsultan Politik

8

General Affairs
Top